Page 52 - Favor Of God (E-Book)
P. 52
menggerakkan orang dan perlunya mendorong orang muda untuk
memiliki hati yang menjangkau jiwa-jiwa seperti visi para navigator
“Mengenal Kristus dan Memperkenalkan Kristus”. Tuhan memberkati
pelayanan remaja pemuda ini sehingga jumlahnya meningkat 2,5
kali. “Bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan
dengan Roh-Ku, firman TUHAN semesta alam.” (Zak 4:6b).
Dalam masa pelayanan inilah Tuhan memberikan seorang suami
yang sangat mengasihi saya. Meskipun kami bagaikan bumi dan
langit, Tuhan membentuk kami melalui perbedaan.
Melihat perjalanan hidup saya, berikut ini kesimpulannya:
1. Anugrah TUHAN berlimpah-limpah.
Baik jasmani maupun rohani. Jangan pernah merasa diri
penuh kelemahan. Tuhan justru memakai kelemahan-kelemahan
itu supaya nyata bahwa Dialah yang layak beroleh kemuliaan.
Ia mengubah kelemahan-kelemahan itu menjadi kesaksian akan
kuasa-Nya yang tak terbatas. Kita pun mengenal Dia lebih dekat.
2. Roh Allah bekerja aktif, siapkan diri dengan selalu memiliki
kepekaan dengan terus belajar firman dan berdoa serta taat.
Biasakan bertanya kepada Tuhan sebelum membuat keputusan
dan tunggulah jawaban dari Tuhan sebelum melangkah. Ia pasti
menjawab. Ia pasti mengarahkan jika hati kita siap.
3. Rancangan Tuhan selalu lebih tinggi dari rancangan kita, selalu
jauh lebih baik. Karena itu, bersiap untuk kejutan dan bahkan
yang tidak kita sukai. Namun demikian, rancangan Tuhan itu
selalu indah pada waktu-Nya.
44 Favor of God