Page 31 - E-MODUL PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN IPS SD
P. 31

Penelitian dengan judul “Pemanfaatan Media Peta Dalam Pembelajaran IPS

                        Kelas V di MI Al Muniroh 1 Ujung Pangkah” yang dilakukan oleh (Rasiman, dkk,

                        2020), hasil penelitian menunjukkan, bahwa penggunaan media pembelajaran peta
                        dapat memberikan pengaruh untuk meningkatkan hasil belajar siswa karena dengan

                        adanya media peta siswa lebih mudah memahami materi yang dijelaskan oleh guru,
                        untuk  lebih  mengetahui  letak  suatu  wilayah,  tempat,  ketinggian  dan  dataran

                        topografi daerah tertentu, siswa lebih tertarik saat menggunakan media peta dalam
                        pembeLAjaran  IPS  karena  adanya  pemahaman  langsung  terhadap  objek

                        kenampakan dari pencitraan alam.

                            Penelitian  dengan  judul  “Analisis  Penggunaan  Media  Pembelajaran  Untuk
                        Meningkatkan Hasil Pembelajaran Kenampakan Alam (IPS) Pada Siswa Kelas IV

                        MI  Al  Gaotsiyah  Kali  Deres”  yang  dilakukan  oleh  (Magdalena,  dkk,  2021),

                        menunjukkan bahwa, penggunaan globe dan peta sangat mudah dan efisien dalam
                        kegiatan  pembelajarannya.  Hasil  penelitian  yang  dilakukan  pada  kelas  IV

                        Menunjukan  bahwa  tingkat  pemahamahan  peserta  didik  dalam  kegiatan
                        pembelajaran  dengan  menggunakan  media  pembelajaran  globe  dan  peta  dalam

                        meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran kenampakan alam (IPS) dapat
                        ditemukan bahwa pemahaman peserta didik meningkat lebih tinggi dari pada tidak

                        dalam penggunaan media.

                            Berdasarkan hasil penelitian diatas, penting dan penggunaan peta dan globe
                        dalam  pembelajaran  IPS  SD  yaitu  media  pembelajaran  seperti  peta  dan  globe

                        penting  digunakan  dalam  proses  pembelajaran.  Hal  tersebut  karena,  media
                        pembelajarana  akan  membantu  pemahaman  peserta  didik  terhadap  materi  yang

                        masih bersifat abstrak. Dengan bantuan media pembelajaran, akan memudahkan
                        peserta didik untuk memahami materi.



                        Topik Diskusi:
                           1.  Jelaskan dengan pendapatmu sendiri, mengenai penggunaan peta dan globe

                               dalam pembelajaran IPS SD!
                           2.  Apa fungsi penggunaan peta dan globe dalam pembelajaran IPS di SD?

                           3.  Apakah penggunaan peta dan globe dalam pembelajaran IPS SD penting?

                               Jelaskan pendapatmu!



                                                              25
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36