Page 2 - e-modul bab 11 PAI
P. 2

Kompetensi Dasar:
                   Memahami  macam-macam  bentuk  gerakan  dan  organisasi  Islam  yang
                   menonjol di Indonesia, memahami latar belakang berdirinya serta karak-
                   teristik  ajaran  masing-masing  serta  beberapa  kritik  yang  dialamatkan
                   pada masing-masing organisasi tersebut.


                                                      Indikator:
                    1.  Mendeskripsikan  macam-macam  bentuk  gerakan  dan  organisasi
                        Islam yang menonjol di Indonesia;
                    2.  Mengenali  latar  belakang  berdirinya  masing-masing  organisasi
                        Islam tersebut;
                    3.  Menganalisis karakteristik ajaran masing-masing organisasi Islam
                        tersebut dan basis massa pendukungnya;
                    4.  Memahami beberapa kritik yang dialamatkan pada masing-masing
                        organisasi tersebut;
                    5.  Menyikapi dengan tepat organisasi-organisasi tersebut.


                   A. Prolog
                          Dalam  usaha  menemukan  jati  dirinya,  dalam  diri  umat  Islam

                   Indonesia tumbuh dan berkembang beragam  gerakan Islam sebagai
                   usaha  melakukan  perubahan  untuk  menentukan  masa  depan.
                   Perbedaan organisasi Islam berubah dari sekedar perbedaan mazhab
                   furu’iyah  (ibadah)  menjadi  perbedaan  orientasi  politik.  Dengan
                   menelaah  konteks  kesejarahan  dan  ajaran  gerakan  Islam  Indonesia
                   yang  dominan  di  awal  abad  21,  diharapkan  mahasiswa  mampu
                   memahami dan mengambil hikmah dari perbedaan yang ada.

                          Memasuki  abad  21,  pengaruh  globalisasi ikut              memberikan

                   warna  tersendiri  pada  dinamika  organisasi  dan gerakan               Islam di
                   Indonesia.  Organisasi Islam          yang  telah  mapan  secara  kultural,
                   struktural  maupun  institusional  yaitu  Nahdlatul  Ulama (NU) dan

                   Muhammadiyah,         kini harus  siap bersanding  dan bersaing  dengan
                   gerakan   Islam transnasional (organisasi Islam lintas negara), seperti



                                                           1
   1   2   3   4   5   6   7