Page 11 - E-Book Terintegrasi Potensi Lokal Petis Berbasis STEAM-PBL
P. 11

masyarakat  dan  berhubungan  dengan  materi  IPA.  Proses  pembuatan  pada  petis  ini
                   terdapat keterkaitan dengan materi IPA pada bidang fisika, kimia, dan biologi. Namun

                   dalam  e-book  ini  potensi  lokal  pembuatan  petis  akan  dikaitkan  dengan  materi  kimia
                   yaitu topik zat dan perubahannya.
                          Jadi  dengan  adanya  e-book  ini  dengan  mengintegrasikan  budaya  lokal  yang
                   berkembang  dalam  masyarakat  ke  dalam  pembelajaran  IPA,  diharapkan  siswa  dapat
                   lebih aplikatif terhadap budaya sekitar dan mendapatkan pengalaman langsung terkait
                   materi  yang  sudah  ada  dengan  potensi  lokal  yang  ada  dalam  kehidupan  sehari-hari
                   siswa.
                          Untuk lebih memahaminya. Yuk kita pelajari pada proses pembuatan  petis ikan
                   tongkol yang berkaitan dengan konsep IPA materi Zat & Perubahannya!








                          B. Indegeneous Knowledge Petis


                    1)  Definisi Potensi lokal pembuatan Petis  di Sumenep Madura

                       Salah satu potensi lokal yang dapat dimanfaatkan dalam  proses pembelajaran IPA
                    adalah pembuatan petis di daerah Sumenep Madura. Budaya Madura sangat beragam,
                    salah satunya yang masih menonjol adalah pembuatan petis ikan.  Petis adalah suatu
                    produk makanan yang mempunyai tekstur semi basah dengan berbentuk pasta yang di
                    dapatkan  dari  hasil  samping  atau  limbah  dari  daging,  ikan  atau  udang.  Umumnya
                    dalam  masyarakat  petis  ini  digunakan  sebagai  bumbu  penyedap  untuk  makanan
                    tradisional dan sebagai bumbu rujak buah. Pada saat ini dikenal dengan tiga macam
                    pembuatan petis berdasarkan bahan utama yang digunakan, yaitu petis udang, petis
                    ikan, dan petis daging. Air rebusan  ikan atau daging yang dipanaskan, selanjutnya akan
                    menjadi  cairan  yang    berkuah  kental  menjadi  saus  yang  tidak  encer  lagi  atau  lebih

                    padat (Nurmuslimah, et al., 2020, Firdaus et al., 2016).  Petis ikan adalah hasil olahan
                    ikan yang umumnya digunakan sebagai bagian dari hidangan atau campuran makanan
                    tradisional.
                       Definisi petis juga dapat diartikan sebagai produk olahan dimana salah satunya dapat
                    dikategorikan pada golongan saus yang kental seperti bubur, memiliki sifat yang elastis
                    dan  memiliki  warna  coklat  ataupun  kehitaman  sesuai  pada  jenis  bahan  yang
                    digunakan,  selain  itu  juga  termasuk  pangan  yang  memiliki  tekstur  setengah  padat
                    (Intermediate Moistured Food) (Isnaeni et al., 2014).  Petis ini memiliki rasa yang gurih
                    sehingga dapat memberikan rasa yang dominan pada makanan tradisional yang banyak

                    dikonsumsi pada pulau jawa. Rasa gurih pada petis ini didapatkan dari hasil rebusan
                    ikan itu sendiri dimana sebagai bahan utama dalam menghasilkan produk petis. Petis
                    juga  ditambahkan  dengan  bumbu-bumbu  yang  lain,  karena  petis  jika  diolah  tanpa


                                                            6
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16