Page 5 - E-modul Aljabar Matematika kelas_Fahrozy Abdillah Ahkmar_MESP2021
P. 5

1. Untuk  mempelajari  modul  ini  haruslah  berurutan,  karena  materi  sebe-

                        lumnya menjadi prasyarat untuk mempelajari materi berikutnya.
                     2. Ikutilah  kegiatan  belajar  yang  disajikan  dalam  modul  ini,  dan  per-

                        hatikan  petunjuk  mempelajari  kegiatan  belajar  yang  ada  pada  setiap
                        awal kegiatan belajar.

                     3. Ulangi  apabila  kamu  kurang  memahami  materi  yang  disajikan,  lanjut-
                        kan jika kamu sudah menguasai materi.

                     4. Kerjakanlah tes formatif setelah kamu mempelajari semua kegiatan belajar.


                  B.  TUJUAN PEMBELAJARAN
                            Setelah mempelajari modul materi ajar ini diharapkan peserta didik dapat:

                      1.  Menjelaskan pengertian bentuk aljabar dan  unsur-unsurnya

                      2.  Menentukan hasil operasi penjumlahan dan pengurangan bentuk aljabar
                      3.  Menentukan hasil operasi perkalian dan pembagian bentuk aljabar

                      4.  Menentukan hasil operasi perpangkatan bentuk aljabar
                      5.  Menentukan  hasil  operasi  penjumlahan  dan  pengurangan  pecahan  bentuk

                          aljabar
                      6.  Menentukan hasil operasi perkalian dan pembagian pecahan bentuk aljabar

                      7.  Menentukan hasil operasi perpangkatan pecahan bentuk aljabar

                      8.  Menyederhanakan bentuk aljabar
                      9.  Menyelesaikan  permasalahan  dalam  kehidupan  sehari-hari  dengan  penerapan

                          konsep aljabar
                            Berdasarkan  pengetahuan  dan  keterampilan  yang  dikuasai,  peserta  didik:

                      menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerja
                      sama, toleran, damai), santun, responsif, dan proaktif sebagai bagian dari solusi atas

                      berbagai permasalahan saat berinteraksi dengan lingkungan sosial dan alam.


                  C.  POKOK-POKOK MATERI

                            Pokok-pokok mater padai kegiatan belajar ini adalah sebagai berikut:
                      1. Pengertian Bentuk Aljabar dan Unsur-unsurnya

                      2. Operasi Hitung Bentuk Aljabar
                      3. Operasi Hitung Pecahan Bentuk Aljabar

                      4. Penerapan Konsep Aljabar dalam Pemecahan Masalah




                                                            2
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10