Page 6 - E-modul Aljabar Matematika kelas_Fahrozy Abdillah Ahkmar_MESP2021
P. 6

D.  URAIAN MATERI

                      1. Pengertian Bentuk Aljabar dan Unsur-unsurnya

                                 Ilustrasi

                                 Banyak boneka Rika 5 lebihnya dari boneka Desy. Jika banyak

                                 boneka Desy dinyatakan dengan x  maka banyak boneka Rika

                                 dinyatakan dengan x + 5. Jika boneka Desy sebanyak 4 buah

                                 maka  boneka  Rika  sebanyak  9  buah.  Bentuk  seperti  (x  +  5)

                                 disebut bentuk aljabar

                             Bentuk  aljabar  adalah  suatu  bentuk  matematika  yang  dalam  penyajiannya

                         memuat  huruf-huruf  untuk  mewakili  bilangan  yang  belum  diketahui  nilainya.
                         Dalam suatu bentuk aljabar terdapat unsur-unsur aljabar yang meliputi variabel,

                         koefisien, konstanta, suku (suku sejenis dan suku tidak sejenis).

                         a. Variabel
                                Variabel adalah lambang pengganti suatu bilangan yang belum diketahui

                            nilainya  dengan  jelas.  Variabel  disebut  juga  peubah.  Variabel  biasanya
                            dilambangkan dengan huruf kecil a, b, c, ..., z.

                            Contoh:

                            Variabel dari 7x – y – 8 adalah x dan y.
                         b. Koefisien

                                Koefisien adalah bilangan yang terletak didepan variabel.
                            Contoh:

                               2
                                                                     2
                            5 x y + 3x adalah 5 adalah koefisien dari x y dan 3 adalah koefiseien dari x.
                         c.  Konstanta
                                Konstanta  adalah  nilai  tetap  dari  suatu  bentuk  aljabar  yang  berupa

                            bilangan dan tidak memuat variabel.
                            Contoh:

                                         2
                            Konstanta 2x  + 3xy + 7x – y – 8 adalah –8.
                         d. Suku
                                Suku  adalah  variabel  beserta  koefisiennya  atau  konstanta  pada  bentuk

                            aljabar yang dipisahkan oleh operasi jumlah atau selisih.






                                                            3
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11