Page 29 - E-Modul Pengelolaan Bisnis Kontruksi dan Properti
P. 29
PENGELOLAAN BISNIS KONTRUKSI DAN PROPERTI
c. Kurva S
Kurva S merupakan hasil plot dari barchart, bertujuan untuk mempermudah
melihat kegiatan-kegiatan yang masuk dalam suatu jangka waktu pengamatan progres
pelaksanaan proyek (Callam,1992). Definisi lain, kurva S adalah grafik yang dibuat
dengan sumbu vertikal sebagai nilai kumulatif biaya atau penyelesaian (progres)
kegiatan dan sumbu horizontal sebagai waktu (Soeharto,1997). Kurva S dapat
menunjukkan kemampuan proyek berdasarkan kegiatan, waktu dan bobot pekerjaan
yang direppresentasikan sebagai persentase kumulatif dari seluruh kegitana proyek.
Visualisasi kurva S memberikan informasi mengenai kemajuan proyek dengan
membandingkan terhadap jadwal rencana (Husen,2011).
Langkah-langkah membuat kurva S :
1) lakukan pembobotan pada setiap item pekerjaan.
2) Setelah bobot masing-masing item dihitung, lalu distribusikan bobot pekerjaan
selama durasi masing-masing aktivitas.
3) Setelah itu jumlah bobot dari aktivitas tiap periode waktu tertentu, dijumlahkan
secara kumulatif.
4) Angka kumulatif pada setiap periode ini diplot pada sumbu y (ordinat) dalam grafik
dan waktu pada sumbu x (absis).
5) Hubungkan semua titik didapat kurva S.
Gambar 1. 9 Kurva S
22