Page 63 - Si Saloi yang Cerdik
P. 63

orang-orang bahwa Saloi anak yang cerdik dan pandai.

                 Dia  sudah  membuktikannya.  Saloi  tak  menyanggah

                 perkataannya, alih-alih malah mengerjainya.
                     Sekarang  ia  malah  membalas  tipuan  bapaknya

                 dengan mengatai bapaknya membeli tanpa membayar.

                 Benar-benar  membalas  dengan  rapi  tanpa  harus

                 memprotes Pak Saloi.

                     Balasan  Saloi  dirasa  cukup telak  oleh  Pak Saloi.
                 Ibarat  permainan,  perkara  ini  langsung  berakhir

                 seimbang atau seri. Namun, Pak Saloi merasa bangga

                 karena  Saloi  tidak  cepat  marah  dan  tetap  sabar
                 menanggapi  ujian  ayahnya.  Reaksi Saloi  juga  cepat,

                 padahal Pak Saloi sudah memikirkan perkara ini dalam

                 beberapa hari.

                     “Maaf, ya, Saloi, Bapak membohongimu,” kata Pak

                 Saloi.
                     Saloi pun menjawab, “Tak apa-apa, Pak. Saya tahu

                 Bapak hanya ingin tahu bagaimana reaksi saya.”

                     Pak Saloi dan Saloi lalu tertawa bersama-sama. Pak
                 Saloi membersihkan badan, kaki, dan tangan Saloi dari

                 sebagian lumut yang masih menempel.




                                                                           51
   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68