Page 15 - MODUL AJAR BIOLOGI new bgt
P. 15

3.  Kawasan Indonesia Bagian Timur (Australis)
                            Kawasan ini terdiri atas Papuan dan pulau-pulau disekitarnya. Flora kawasan ini
                            antara lain  sagu,  rasamala,  pala, matoa.  Hewan  australis  biasanya  berupa  hewan
                            mamalia  berukuran  kecil,  hewan  berkantong,  dan  burung  berbulu  indah  seperti
                            kuskus dan cendrawasih.

                     C.  Manfaat Keanekaragaman Hayati
                         1.  Sebagai Sumber Pangan
                            Manusia memerlukan makanan dan minuman untuk melakukan aktivitas. Manusia
                            memperolehnya  dari  tumbuhan  dan  hewan,  seperti  padi,  jagung,  singkong,  ikan,
                            ayam, sayur, buah, dan susu untuk memenuhi kebutuhan gizinya.
                         2.  Sebagai Sumber Sandang
                            Pakaian manusia terbuat dari serat tumbuhan dan hewan, seperti kapas, rami, ulat
                            sutera, biri-biri, dan kulit beberapa hewan.
                         3.  Sebagai Sumber Papan
                            Sebagian  besar  rumah  di  Indonesia  menggunakan  kayu,  terutama  rumah  adat.
                            Keanekaragaman hayati dapat digunakan untuk bahan bangunan, seperti bambu, jati,
                            kelapa, ulin, dan meranti.
                         4.  Sebagai Sumber Obat-Obatan
                            Tumbuhan  dan  hewan  dapat  dimanfaatkan  sebagai  obat-obatan  untuk  kesehatan
                            manusia. Contohnya yaitu kunyit, jahe, kina, mengkudu, madu, dan cacing tanah.
                         5.  Sebagai Aspek Budaya
                            Dalam menjalankan ritual keagamaan dan kepercayaan, seringkali memanfaatkan
                            beragam jenis tumbuhan dan hewan. Contohnya yaitu budaya nyekar menggunakan
                            bunga  mawar,  kenanga,  kantil,  dan  melati  serta  hari  raya  qurban  menggunakan
                            hewan ternak seperti kambing dan sapi.
                         6.  Sebagai Sumber Plasma Nutfah
                            Plasma  nutfah  adalah  sumber  sifat  keturunan  organisme  yang  digunakan  untuk
                            menghasilkan varietas unggul pada suatu spesies. Sebagai contoh pada Rojolele yang
                            mewariskan sifat pulen dan rasa enak.

                     D.  Ancaman Keanekaragaman Hayati
                         Keanekaragaman  hayati  menjadi  kebutuhan  bagi  setiap  organisme.  Kerusakan
                         keanekaragaman  hayati  dapat mengancam  keberlangsungan  hidup  organisme.  Faktor
                         yang menyebabkan rusaknya keanekaragaman hayati yaitu:
                         1.  Faktor Kegiatan Manusia
                            Kurangnya  kesadaran  manusia  akan  pentingnya  keanekaragaman  hayati  dapat
                            mengarah  kepada  kerusakan  keanekaragaman  hayati.  Pemanfaatan  berlebihan
                            terhadap tanpa memperhatikan daya dukung lingkungan juga semakin memperparah









                                                                                                                       12
   10   11   12   13   14   15   16   17   18