Page 168 - E-Modul Nurfadillah
P. 168
Di samping kelebihan discovery learning di atas, strategi ini juga memiliki kelemahan-
kelemahan berikut.
1. Harus memiliki kesiapan mental yang matang.
2. Tidak maksimal dalam pengajaran kelas besar.
3. Akan mengecewakan guru dan siswa yang sudah biasa dengan perencanaan pembelajaran
secara tradisional.
4. Kurang memperhatikan diperolehnya sikap keterampilan.
Suyadi juga menambahkan kelemahan strategi discovery learning, yaitu sebagai berikut.
1. Jika guru kurang spesifik merumuskan pertanyaan kepada siswa, maka siswa akan bingung
dan tidak terarah untuk memecahkan permasalahan secara sistematis.
2. Sering kali guru mengalami kesulitan dalam merencanakan pembelajaran karena terbentur
dengan kebiasaan siswa dalam belajar.
3. Dalam implementasinya, strategi discovery learning memerlukan waktu yang lama
sehingga guru sering kesulitan menyesuaikannya dengan waktu yang ditentukan.
4. Penggunaan strategi ini sulit untuk dikembangkan dalam kelas. dengan jumlah siswa yang
banyak.
5. Selama kriteria keberhasilan belajar ditentukan oleh kemampuan siswa dalam menguasai
materi, maka pembelajaran discovery learning sulit diimplementasikan.
Setiap strategi ataupun model pembelajaran pasti memiliki kekurangan/kelemahan.
Namun, kekurangan tersebut dapat diminimalisir agar berjalan secara optimal. Dengan
demikian, guru harus meminimalisir kekurangan tersebut agar pembelajaran yang menerapkan
strategi discovery learning dapat berjalan efektif dan efisien.
H. Inquiry Learning
Prinsip Dasar Inquiry Learning
158