Page 70 - Buku Model ADISI
P. 70

BUKU MODEL ADISI         67






                         Level 3        Argumen  dengan  serangkaian  klaim  atau  klaim  balasan  yang
                                        dilengkapi  data,  jaminan,  atau  dukungan  dengan  sanggahan
                                        lemah sesekali.
                         Level 4        Argumentasi  tingkat  4  menunjukkan  argumen  dengan  klaim
                                        dengan sanggahan yang dapat diidentifikasi dengan jelas.
                         Level 5        Argumentasi tingkat 5 menampilkan argumen yang diperluas
                                        dengan lebih dari satu sanggahan.
                                               Tabel 4.2. Keterangan Indikator
                           Istilah TAP                             Penjelasan
                         Klaim             Pernyataan
                         Data              Informasi  yang  dapat  digunakan  untuk  mendukung  klaim
                                           tersebut
                         Jaminan           Bagaimana data terkait dengan klaim
                         (Warrant)
                         Dukungan          Informasi tambahan yang mendukung warrant
                         (Backing)
                         Sanggahan         Elemen argumen yang menentang data pendukung, jaminan
                         (Rebbutals)       atau dukungan
                         Kualifikasi       Kata atau frasa yang menunjukkan kepastian klaim
                         (qualifiers)

                        2. Penilaian Argumentation Self-Efficacy

                               Argumentation  self-efficacy  mahasiswa  calon  guru  diukur  dengan

                        menggunakan  “Self-Efficacy  Scale  for  Argumentation”  (SEAS)  yang
                        dikembangkan  oleh  (Kiran,  2021).  Instrumen  ini  bertujuan  untuk  menilai

                        argumentation self-efficacy mahasiswa calon guru dalam dua sub dimensi, yaitu
                        upaya argumentasi (effort for argumentation) dan kepercayaan diri berargumentasi

                        (confidence  for  argumentation).  Instrumen  SEAS  diberikan  kepada  mahasiswa
                        calon  guru  sebagai  pretest  dan  postest,  sebelum  dan  sesudah  diberi  perlakuan

                        dengan model pembelajaran ADISI. Waktu yang dialokasikan untuk menyelesaikan

                        instrumen adalah 30 menit. Respon mahasiswa calon guru dalam instrumen ini
                        berkisar  dari  1  yang  menunjukkan  self-efficacy  rendah  dalam  berargumentasi

                        hingga 5 yang menunjukkan self-efficacy tinggi dalam berargumentasi.











                                                                                             LISA UTAMI
   65   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75