Page 37 - E-MODUL IPA BERBASIS POTENSI LOKAL PUGER "ZAT DAN PERUBAHANNYA"
P. 37
AKTIVITAS 3
Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi pemanfaatan bahan baku
lokal dalam pembuatan tempe multigrain sebagai inovasi baru dalam
produk tempe
1. Siapkan kertas folio untuk mengerjakan lembar kerja ini!
2. Kerjakan aktivitas ini secara berkelompok!
3. Ikutilah petunjuk yang ada!
Indikator literasi sains :
Menguraikan fenomena dengan pendekatan ilmiah
Menginterpretasikan data dan bukti secara ilmiah
Simak video pembuatan tempe multigrain berikut ini!
KEGIATAN DISKUSI :
1. Buatlah kelompok yang terdiri dari 4-5 orang!
2. Amatilah gambar atau video proses pembuatan tempe multigrain
yang diberikan. Perhatikan bagaimana bahan-bahan seperti
kedelai dan jagung diolah menjadi tempe
3. Identifikasi perubahan fisika dan kimia yang terjadi selama proses
tersebut, seperti perendaman, penggilingan, fermentasi, dan
pengeringan.
4. Tulislah hasil identifikasi yang telah kamu lakukan pada lembar
kertas yang berisikan:
Identitas kelompok
Deskripsi pengamatan: Jelaskan perubahan fisika dan kimia
yang terjadi pada setiap tahap pembuatan tempe multigrain!
Sertakan alasan yang mendukung!
Bukti foto: Jika memungkinkan sertakan screenshot yang
menunjukkan berbagai tahap proses pembuatan tempe dan
perubahan yang diamati.
34