Page 33 - BAB X - KIMIA UNSUR
P. 33

1.     Sifat-Sifat Fisika Unsur Golongan 7

                                    Tabel 10.9 Tabel Sifat Fisika Unsur Golongan 7


                       Sifat Keperiodikan                F            Cl          Br             I
                Nomor Atom                               9           17           35            53

                Konfigurasi Elektron                    [He]        [Ne]          [Ar]         [Kr]

                                                       2s 2p 5     3s 3p        4s 4s         5s 5p 5
                                                         2
                                                                                   2
                                                                                      5
                                                                                                2
                                                                         5
                                                                     2
                Massa Atom Relatif                     18,99        35,45        79,90        126,90
                Warna                                 Kuning       Kuning       Merah          Ungu
                                                       Pucat     Kehijauan  Kecoklatan   Kehitaman
                                                     Kehijauan

                Wujud                                   Gas          Gas          Cair       Padatan

                Titik leleh/℃                          -219,6      -101,5         -7,3         113,7

                Titik didih/℃                         -188,12      -34,04         59           184,3
                Jari-jari Logam/pm                       71          99           114           133

                Jari-jari Ionik/pm                      131          181          196           220

                Energi Ionisasi I/kJ mol  -1           1681         1251         1139          1008
                Elektronegatifan                        3,98        3,16         2,96          2,66

                Potensial Reduksi Standar (V)          +3,05        +1,36        +1,09         +0,54


                      Semua  unsur  halogen  merupakan  unsur  berawarna  karean  unsur  ini  dapat

               menyerap sinar tampak. Apabila terjadi penyerapan  sinar tampak oleh halogen, maka

               akan terjadi perpindahan  elektron dari tingkat dasar ke tingkat energi yang lebih tinggi.
               Energi yang diperlukan untuk mengadakan perpindahan ini berkurang dari unsur F ke I,

               sehingga energi ayng diperlukan uantuk mengadakab perpindahan dari tingkat dasar ke

               tingkat yang lebih tinggi pada atom F akan lebih besar daripada energi untuk atom I. F
               akan menyerap sinar lembayung ultra, bila dikenai radiasi sinar tampak, sehingga unsur

               ini akan berwarna kuning. Sebaliknya Iodium akan menyerap sinar kuning, sehingga akan

               tampak berwarna lembayung.
                      Titik leleh dan titik didih unsur-unsur halogen bertambah seiring dengan kenaikan

               nomor  atomnya.  Florin  dan  klorin  pada  temperatur  kamar  berupa  gas,  bromin  pada
               keadaan ini berbentuk cairan, sedangkan iodin merupakan padatan.
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38