Page 38 - BAB X - KIMIA UNSUR
P. 38

mengisi bola lampu pijar serta membentuk atmosfer inert guna mencengah oksidasi

                     pada penyepuhan logam atau pembuatan kristal silikon dan germanium.

                 4.  Unsur  kripton  dalam  garam  kripton  diflourida  (KrF2)  dan  garam  kompleks
                     (KrFSbF6). Kripton digunakan untuk lampu antikabut dan fotografi kecepatan tinggi.

                     Kripton -85 adalah isotop Kr yang digunakan industri untuk mengkontrol ketebalan

                     kertas.
                 5.  Unsur Xenon digunakan untuk pembiusan pada pembedahan. Lampu Xenon juga

                     digunakan sebagai antiseptik untuk membunuh bakteri, untuk menyalakan laser,
                     dan sebagai pelacak.

                 6.  Unsur  radon  umumnya  digunakan  di  bidang  medis  untuk  menerapi  penderita

                     kanker.  Selain  itu,  Radon  juga  digunakan  melacak  kebocoran  baik  gas  maupun
                     cairan pada pipa dengan mengukur laju alirannya. Radon dapat berperan sebagai

                     sistem peringatan gempa.






                                                   Laser Argon













                                          Sumber : https://bit.ly/3KautrQ

                                             Gambar 10.2 Laser Argon

                  Laser Argon merupakan jenis laser yang menggunakan gas argon sebagai media

                  aktifnya. Laser ini digunakan untuk mengatasi kelainan pada retina. Misalnya,

                  untuk  mencegah  lepasnya  retina  (ablasio  retina)  dengan  cara  menghentikan
                  pendarahan dan pertumbuhan pembulih  darah abnormal pada kasus diabetes
                  retinopati.  Lase  ini  memberikan  tingkat  daya  kontinyu  yang  tinggi  (1-15  W)
                  dengan panjang glombang 515nm. Laser ini tidak menimbulkan rasa sakit.
   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43