Page 102 - 100 Cerita Rakyat Nusantara
P. 102

Ketiga gadis itu saling berpandangan. Putri sulung dan
             tengah menggelengkan kepalanya, menolak untuk pergi
             mencari bara ajaib. Akhirnya, putri bungsu dengan tegas

             berkata, ”Biar aku saja yang pergi ke gunung itu dan
             mengambil bara api untuk Ibu.”
                 Setelah berjalan berhari-hari, akhirnya
             si Bungsu sampai di puncak gunung itu.

             Karena kelelahan, dia pun tertidur.
             Tanpa dia sadari, Ular N'Daung muncul
             di hadapannya. Saat membuka mata, si
             Bungsu menjerit ketakutan.

                 ”Jangan makan aku!” teriaknya.
                 Ular N'Daung memandangnya
             heran. ”Memakanmu? Aku tak
             akan memakanmu. Mengapa

             kau ada di sini?”


























                                                                                        99
   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106   107