Page 2 - Modul Ajar Fungsi Eksponensial Azad
P. 2
Elemen Capaian Pembelajaran
Geometri Di akhir fase F, peserta didik dapat menerapkan teorema tentang
lingkaran, dan menentukan panjang busur dan luas juring lingkaran
untuk menyelesaikan masalah (termasuk menentukan lokasi posisi pada
permukaan Bumi dan jarak antara dua tempat di Bumi).
Analisis Data dan Di akhir fase F, peserta didik dapat melakukan proses penyelidikan
Peluang statistika untuk data bivariat. Mereka dapat mengidentifikasi dan
menjelaskan asosiasi antara dua variabel kategorikal dan antara dua
variabel numerikal. Mereka dapat memperkirakan model linear terbaik
(best fit) pada data numerikal. Mereka dapat membedakan hubungan
asosiasi dan sebab-akibat. Peserta didik memahami konsep peluang
bersyarat dan kejadian yang saling bebas menggunakan konsep
permutasi dan kombinasi.
Kalkulus -
B. Kompetensi Awal
Peserta didik akan menentukan nilai dan menerapkan operasi hitung bilangan berpangkat
(ekponen).
C. Profil Pelajar Pancasila
1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Peserta didik dengan khidmat berdo’a sebelum dan sesudah proses pembelajaran. Peserta
didik juga mengucap syukur karena diberi kesehatan dan kesempatan untuk menuntut ilmu.
2. Bernalar kritis
Peserta didik mengajukan pertanyaan terkait stimulus yang diberikan oleh guru terkait
grafik fungsi ekponen, menganalisis masalah yang terdapat dalam LKPD dan mengajukan
pertanyaan atau mengemukakan pendapat ketika kelompok lain presentasi.
3. Bergotong royong
Peserta didik bekerja sama dengan teman satu kelompok dalam menyelesaikan masalah
pada LKPD.
D. Sarana dan Prasarana
Media : Video Pembelajaran
Alat : Laptop, LCD Proyektor, HP, Papan Tulis dan Spidol
Bahan Ajar : Buku Matematika Kelas XI
E. Target Peserta Didik
Peserta didik kelas XI Reguler dengan karakteristik:
1. Peserta didik kelas XI yang berkemampuan rendah.