Page 177 - Dasar Dasar Ilmu Pendidikan
P. 177

dalam beradaptasi dan relevansi yang menjadi sebuah tuntutan dari
            proses Pendidikan.

            11.2  Faktor -Faktor Yang Mempengaruhi Pembaharuan Pendidikan
                  Dalam  melakukan  sebuah  pembaruan  tidak  serta  merta  bias
            langsung  berubah.  Tetapi  pasti  mengalami  sebuah  hambatan  dan
            penolakan  sehingga  dalam  melakukan  perubahan  membutuhkan
            sebuah  proses.  Berikut  adalah  faktor  yang  memperuhi  dalam
            Pendidikan:
            1.  Perencanaan dan evaluasi Pendidikan
                  Setiap  satuan  tingkat  dari  Pendidikan  harus  dierikan
            kewenangan  sesuai  dengan  kebutuhannya.  Dikarenakan  jennjang
            itulah yang lebih paham dan mengetahui apa yang dibutuhkan pada
            jenjang tersebut. Perencanaan tersebut bisa meliputi: penetapan visi
            dan misi, perencanaan anggaran, pencarian sumber dana.
            2.  Pengelolaan Kurikulum
                  Dalam  Undang-undang  Nomor  20  Tahun  2003  kurikulum
            pendidikan  dasar  wajib  memuat:  Pendidikan  agama,  Pendidikan
            kewarganegaraan, Bahasa, Matematika, Ilmu pengetahuan alam, Ilmu
            pengetahuan  social,  Seni  dan  budaya,  pendidikan  jasmani  dan
            olahraga, keterampilan/kejuruan, Muatan lokal.
                  Kurikulum Pendidikan Tinggi wajib memuat: Pendidikan agama,
            Pendidikan kewarganegaraan, dan Bahasa. Melihat keragaman potensi
            sumber daya manusia dan sumber daya alam serta kebinekaan bangsa
            Indonesia,  kurikulum  yang  uniform  akan  tidak  sesuai  dengan
            kebutuhan masyarakat. Fleksibilitas kurikulum, dari pendidikan dasar
            sampai perguruan tinggi merupakan suatu tuntutan.
                  Suatu hal yang perlu diperhatikan ialah beban kurikulum pada
            satuan pendidikan kita terkenal sangat sarat dengan berbagai macam
            mata pelajaran sehingga sangat mendera peserta didik. Setiap satuan
            pendidikan hendaknya diberikan kewenangan untuk mengembangkan


                                      Rifqa Afdylah, S.Pd.I., M.Pd.  167
   172   173   174   175   176   177   178   179   180   181   182