Page 56 - E-MODULE ASAM BASA BY HAZMI FAUZI
P. 56
XI
2) Masukkan larutan larutan yang akan diuji ke dalam gelas kimia.
3) Masukkan kertas lakmus merah dan biru ke dalam masing-masing
larutan, amati dan catat dalam tabel pengamatan.
4) Kelompokkanlah larutan-larutan yang sudah diuji ke dalam sifat asam,
basa atau netral dan catat hasil pengamatan pada tabel pengamatan 1.
Isilah tabel pengamatan berikut:
Warna Kertas Lakmus Sifat
Bahan Larutan
Lakmus Merah Lakmus Biru Larutan
Larutan NaOH 0,1M
Larutan HCI 0,1 M
Larutan cuka (CH 3COOH)
Air sabun/deterjen
Air suling (aquades)
3.2 Identifikasi Asam-Basa Menggunakan Indikator Universal
Pengukuran pH menggunakan indikator universal dapat menentukan
secara tepat pH suatu larutan. Ada dua jenis indikator universal, yaitu
indikator dalam bentuk larutan dan indikator dalam bentuk kertas. Kedua
jenis indikator tersebut dapat menunjukkan pH suatu larutan dari warna
yang dihasilkannya. Bagaimana cara mengukur pH menggunakan indikator
universal?
Cara mengukur pH dengan indikator universal cukup mudah.
Teteskan larutan yang akan diuji ke dalam larutan indikator universal atau
celupkan kertas indikator universal ke dalam larutan uji. Warna yang
dihasilkan kemudian dibandingkan dengan warna standar yang terdapat
pada kemasan indikator tersebut.