Page 90 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 90

B. Uraian Materi




                 Guru mengawali penjelasan tentang topik ini dengan memberikan
                 beberapa  pertanyaan  kepada  peserta  didik tentang  tokoh  idola
                 mereka. Guru meminta peserta didik bercerita tentang siapa tokoh
                 idolanya  dan  kehebatan  atau  kekuatan  tokoh  idolanya.  Tanya
                 jawab ini bertujuan untuk membuat suasana menjadi hidup karena
                 terjadi  proses  interaksi  dalam  proses  belajar-mengajar.  Guru
                 kemudian menjelaskan tentang arti Allah sebagai sumber kekuatan
                 sebagaimana yang tertulis di Buku Guru pada bagian uraian materi.







                                          Kegiatan 1:
                                           Bercerita





                 Guru  meminta  peserta didik membaca  tulisan  Anthony  Harton
                 tentang beberapa tokoh terkenal yang mengalami perubahan cita-
                 cita masa kecilnya. Namun, mereka kemudian menjadi tokoh-tokoh
                 terkenal  dunia  karena  karya  dan  perjuangan  mereka.  Setelah
                 peserta  didik membaca  tulisan  Anthony  Harton,  peserta  didik
                 bersama seorang temannya saling berbagi cerita tentang cita-cita,
                 cara  meraih  cita-cita,  dan  sikap jika  Allah  menginginkan  mereka
                 berkarya  di  bidang  yang  lain.  Beberapa  pertanyaan  untuk  saling
                 berbagi cerita tersebut ada di Buku Siswa.

                     Guru mengingatkan peserta didik untuk membagi waktu
                 dengan baik agar temannya bisa menyampaikan ceritanya. Guru
                 diharapkan dapat membimbing peserta didik untuk tetap berjuang
                 meraih  cita-citanya  sekaligus  tetap  percaya  bahwa  Allah  akan
                 memberikan yang terbaik dalam hidup mereka.





                 72     | Buku Panduan Guru Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas VI
   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95