Page 12 - Untuk SMA/MA Kelas X Semester 1
P. 12

Ringkasan Materi







                                                                                           Ciri-ciri Umum Jamur





                               Jamur adalah organisme yang sudah memiliki membran inti (eukariotik). Jamur ada yang

                          uniseluler  (bersel  satu)  dan  ada  yang  multiseluler  (bersel  banyak).  Namun,  sebagian  jamur

                          adalah eukariotik mutiseluler. Anggota kingdom Fungi memiliki ciri khusus, yaitu eukariotik yang


                          memiliki dinding sel, namun tidak memiliki klorofil. Karena tidak memiliki klorofil seperti halnya

                          tumbuhan, jamur tidak dapat membuat makanannya sendiri yang berupa bahan organik. Artinya

                          jamur bersifat heterotrof. Lalu bagaimana jamur memperoleh makanan (nutrisi)?


                              Jamur mengambil makanan dengan absorpsi (penyerapan). Jamur menyerap zat organik dari

                          lingkungannya. Bahan organik yang diserap selain digunakan langsung untuk mempertahankan

                          hidupnya,  juga  ada  yang  disimpan  dalam  bentuk  glikogen.  Sebelum  diserap,  zat  organik

                          kompleks akan diuraikan menjadi zat organik sederhana oleh enzim yang dikeluarkan oleh jamur.


                          Penguraian  atau  pencernaan  zat  organik  di  luar  sel  atau  tubuh  jamur  disebut  sebagai

                          pencernaan  ekstrasel.  Artinya  jamur  melakukan  pencernaan  ekstrasel.  Jamur  akan  mencerna

                          makanan di luar tubuhnya dengan cara mensekresikan enzim-enzim hidrolitik yang sangat ampuh

                          ke  dalam  makanan  tersebut.  Enzim-enzim  itu  akan  menguraikan  molekul  kompleks  menjadi


                          senyawa yang lebih sederhana yang dapat diserap dan digunakan oleh jamur.



                                Jamur  menyerap  makanan  melalui  pencernaan  ektrasel.  Jamur  bersifat  heterotrof  atau

                          memperoleh zat organik dari hasil sintesis organisme lain. Zat organik dapat berasal dari sisa-


                          sisa organisme mati dan bahan tak hidup atau dari organisme hidup. Cara memperoleh makanan

                          (nutrisi) yang absorptif ini menjadikan jamur terspesialisasi sebagai pengurai (saproba), parasit,

                          atau simbion-simbion mutualistik. Perhatikan gambar dibawah ini.





                                                                                                                                          Cara Hidup





                                                                                                               1.  Jamur  saprobik  menyerap  zat-zat  makanan


                                                                                                               dari  bahan  organik  yang  sudah  mati,  seperti
                                                     A
                                                                                                      C        pohon  yang  sudah  tumbang,  bangkai  hewan,

                                                                                                               atau  buangan  organisme  hidup.  Di  dalam


                                                                                                               proses  nutrisi  saprobik  ini,  fungi  menguraikan

                                                                                                               bahan organik tersebut.

                                                                                                               2.  Jamur  parasitik  menyerap  zat-zat  makanan


                                                       B                                                       dari  sel-sel  inang  yang  masih  hidup.  Beberapa

                                                                                                               jenis  jamur  parasitik,  misalnya  seperti  spesies

                                                                                                               tertentu  yang  menginfeksi  paru-paru  manusia,

                                                                                                               bersifat patogenik.





                              Gambar 1.3 (a) Jamur saprobik yang tumbuh pada serasah, (b) Jamur ergot,
                              jamur parasit pada tanaman gandum, (c) jamur yang bersimbiosis dengan
                              algae membentuk lichens.
                              Sumber: (a) https://pin.it/41xBnXp  (b)  https://pin.it/2mGZ0yO
                                      (c) https://pin.it/3WyESQh

                          3.  Jamur  mutualistik  juga  menyerap  zat  makanan  dari  organisme  inang,  akan  tetapi  jamur

                          tersebut  membalasnya  dengan  fungsi  yang  menguntungkan  bagi  pasangannya  dalam  hal

                          tertentu, misalnya membantu suatu tumbuhan di dalam proses pengambilan mineral dai tanah.






                                                                                                    Habitat




                              Dimanakah Anda pernah melihat jamur? Apakah Anda pernah melihat jamur di lapangan


                          atau di hutan? Apakah kamu dapat melihat pertumbuhan berwarna putih seperti bulu pada roti

                          yang sudah kadaluarsa, warna putih pada tempe, dan warna orange pada oncom? Warna putih

                          seperti bulu pada roti yang telah kadaluarsa, warna putih pada tempe, dan warna orange pada

                          oncom itulah yang disebut dengan fungi.









                                                                                                                                                                                                       4
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17