Page 695 - Karen Armstong - Sejarah Tuhan
P. 695

http://pustaka-indo.blogspot.com
             mengambil bentuk melafalkan nama Tuhan secara berulang-
             ulang.

             Dogma.  Dipergunakan  oleh  Kristen  Yunani  untuk
             menjelaskan  tradisi  gereja  yang  tersembunyi  dan  rahasia,
             yang  hanya  mungkin  dipahami  secara  mistik  dan
             diungkapkan  secara  simbolik.  Di  Barat,  dogma  kemudian
             diartikan  sebagai  seperangkat  pendapat  yang  bersifat
             kategorik dan autoritatif.

             Dynameis (b. Yunani). “Kuasa” Tuhan. Istilah yang dipakai
             oleh orang Yunani untuk menyatakan aktivitas Tuhan di bumi,
             yang dianggap sangat berbeda dari esensi Tuhan yang tidak
             bisa dijangkau oleh akal.

             Ekstasi (b. Yunani). Secara harfiah berarti, “keluar dari diri”.
             Jika  diterapkan  kepada  Tuhan,  mengindikasikan  kenosis
             Tuhan  gaib  yang  meninggalkan  perhatian  kepada  dirinya
             sendiri agar dia dikenal oleh manusia.

             El.  Tuhan  Mahatinggi  orang-orang  Kanaan  kuno,  yang
             tampaknya  juga  merupakan  Tuhan  Ibrahim,  Ishaq,  dan
             Yakub, nenek moyang bangsa Israel.

             Emanasi.  Proses  memancarnya  berbagai  tingkatan  realitas
             dari  sumber  tunggal  dan  primal,  yang  oleh  kaum  monoteis
             disebut sebagai Tuhan. Sebagian orang Yahudi, Kristen dan
             Muslim,  termasuk  para  filosof  dan  kaum  mistik,  lebih  suka
             menggunakan  kiasan  kuno  ini  untuk  menjelaskan  asal  usul
             kehidupan  daripada  kisah  biblikal  konvensional  tentang
             penciptaan  segala  sesuatu  oleh  Tuhan  dalam  satu  periode
             waktu sekaligus.

             En  Sof  (b.  Ibrani:  “tanpa  akhir”).  Esensi  Tuhan  yang  tak
             dapat  dikenal,  tak  dapat  dijangkau,  dan  tak  dapat  diketahui



                            ~688~ (pustaka-indo)
   690   691   692   693   694   695   696   697   698   699   700