Page 73 - Buku Referensi Biopolimer Kitosan
P. 73
f. Super Disintegrants: Disintegran adalah eksipien, yang ditambahkan
ke tablet atau campuran kapsul, untuk membantu dispersi/
pemecahan tablet menjadi fragmen kecil untuk melarut dalam
tubuh. Alasan menggunakan superdisintegrant yaitu memberikan
disintegrasi dan pemecahan tingkat tercepat untuk mecapai
ketersediaan hayati yang optimal. Beberapa pasien memerlukan
tindakan segera dalam kondisi terapeutik tertentu agar obat tersebut
dapat segera rillis dalam tubuh. Tujuan ditambahkan disintegran
adalah untuk memperbesar area permukaan tablet.
Proses pemecahan tablet dengan superdisintegran, kontak
superdisintegran dengan cairan dalam tubuh, kemudian
tablet akan berkembang-membesar-menghidrasi-melarutkan-
mengubah bentuk dan menghasilkan transformasi pada tablet,
sehingga pecah dipencernaan dan melepaskan bahan aktif
untuk penyerapan.
Penggunaan, superdisintegrants memberikan peningkatan
kom presibilitas, kompatibilitas, lebih efektif secara intragra-
nular dan tidak ada yang dampak negatif kekuatan mekanik
pada formulasi mengandung obat dosis tinggi. Kerugiannya
superdisintegran adalah sifat higroskopis, jadi tidak diguna kan
dengan obat yang sensitif terhadap kelembaban. Superdisinteg-
rants bekerja melalui pembengkakan, dan akibat pembengkakan
tekanan yang diberikan ke arah luar tablet menyebabkan tablet
meledak atau mempercepat penyerapan cairan tubuh. Beberapa
contoh super disintegran adalah:
1. Sodium Starch Glycolate (Explotab, primogel) digunakan
dalam konsentrasi 2-8% & optimum adalah 4%. Mekanisme
Aksi: mengembang dengan cepat dan ekstensif dengan
pembentuk gel yang minimal. Selulosa mikrokristalin
(Sinonim: Avicel, celex) digunakan dalam konsentrasi 2-
15% dari berat tablet.
BIOPOLIMER KITOSAN DAN PENGGUNAANNYA ALAM FORMULASI OBAT 65

