Page 11 - EVAPORASI
P. 11
E. Contoh soal dan Pembahasan
1. Suatu evaporator efek tunggal dipakai untuk memekatkan larutan NaOH yang masuk dengan
kecepatan 9000 lb/jam. Feed masuk mengandung 25% berat dan di pekatkan sampai 40% berat.
Berapa air yang menguap?
Penjelasan :
Evaporasi pada larutan, artinya hanya pelarut yang menguap, sedangkan zat terlarut masih
tetap berada dalam larutan ( jumlahnya tetap ).
Dari soal di atas, diketahui :
Kecepatan masuk 16000 lb/jam
Konsentrasi awal 25% ( larutan encer )
Konsentrasi yang diharapkan 45% ( larutan pekat )
Penyelesaian soal :
Sebelum evaporasi ( encer ) → NaOH = 25% ; Air = 75%
NaOH = 25 16.000 = 4.000 lb
100
Air = 75 16.000 = 12.000 lb
100
Setelah evaporasi ( jumlah NaOH tidak berubah/tetap) → NaOH = 40% ; Air = 60%
NaOH = 4.000 ….meskipun jumlah tetap, tetapi kadar larutan berubah menjadi 40%
Air = 4.000 = 6.000 lb
60
40
Volume air yang menguap = Vol air sebelum evaporasi – vol air setelah evaporasi
= 12.000 – 6.000
= 6.000 lb
2. Suatu evaporator efek tunggal dipakai untuk memekatkan larutan nira dari 22% menjadi 60%.
Jika kecepatan larutan pekat yang diharapkan sebesar 5000 lb/jam. Hitunglah air yang menguap
dari proses tersebut !
Penjelasan :
Dari soal di atas, diketahui :
Konsentrasi awal 22% ( larutan encer )
Konsentrasi yang diharapkan 50% ( larutan pekat )
Kecepatan keluar 5000 lb/jam
Penyelesaian soal :
Setelah evaporasi ( pekat) → Nira = 60% ; Air = 40%
Nira = 60 5.000 = 3.000 lb
100
Air = 40 5.000 = 2.000 lb
100
Sebelum evaporasi ( encer ), jumlah Nira tidak berubah → Nira = 22% ; Air = 78%
Nira = 3.000 lb
78
Air = 3.000 = 10 636,36 lb
22
Volume air yang menguap = Vol air sebelum evaporasi – vol air setelah evaporasi
= 10 636,36 – 2.000
= 8 636,36 lb
F. Penugasan
1. Jelaskan tentang proses evaporasi !
2. Tuliskan persamaan dan perbedaan antara proses evaporasi dan detilasi !
3. Suatu evaporator efek tunggal dipakai untuk memekatkan larutan Nira 20% menjadi 80% jika larutan
pekat diharapkan sejumlah 14.000 lb/jam. Berapa air yang menguap?
4. Suatu Evaporator efek tunggal dipakai untuk memekatkan Larutan NaOH yang masuk dengan
kecepatan 16000 lb/jam. Feed masuk mengandung 25% berat dan di pekatkan sampai 45% berat.
Berapa air yang menguap?
10