Page 234 - Merawat NKRI Ala Kyai Muda.cdr
P. 234
Hasan Nuri Hidayatullah | Kesuksesan Berawal dari Kesungguhan
Tradisi pesantren tertanam di dalam jiwanya sangat kuat. Hu-
mor dan joke ala pesantren selalu mewarnai obrolannya. Apala-
gi jika sudah bertemu dengan koleganya KH. Hadi Hadiatullah,
salah satu wakil katib PWNU Jawa Barat. Kang Hadi, demikian
panggilan sapaan akrabnya, selain karena sudah lama mengenal
Hasan, juga sudah seperti keluarga sendiri.
Namun, meski dikenal humoris, pembawaanya tidak seperti pel-
awak. Sikap humorisnya selalu dia tunjukkan untuk mencairkan
suasana kaku, baik itu dalam rapat-rapat maupun obrolan santai.
Sehingga wibawanya sebagai sosok kyai dan sekaligus sebagai
ketua NU Jawa Barat tetap terjaga.
Kesantunan dan kebersahajaan sikap membuat hasan disegani
oleh para pengurus lainnya. Walaupun secara usia banyak pen-
gurus yang lebih tua darinya, namun mereka tetap menghormati
Hasan sebagai sosok ketua yang layak “dituakan”.
Pengetahuannya yang mendalam, dan wawasanya yang visioner
sering kali membuat banyak orang yang mendengar ceramahn-
ya berdecak kagum. Di usianya yang masih relatif muda, 39 ta-
hun, keilmuannya sangat komprehensif, di tambah lagi dengan
karirnya begitu gemilang.
Sebagai salah satu pengurus NU Jawa Barat, rutinitas bo-
lak-balik ke pesantren Ash-Shidiqiyah sudah tidak asing lagi
baginya. Banyak urusan organisasi yang tidak cukup waktu
untuk diselesaikan di kantor, akhirnya harus diselesaikannya di
rumah. Tugas ini pun sering tidak ia selesaikan sendiri, tapi ber-
sama dengan pengurus lain, seperti Kang Asep, panggilan akrab
H. Asep Saefudin Abdillah yang jadi sekretaris, dan H. Dasuki
yang jadi wakil ketua.
| 220

