Page 477 - Merawat NKRI Ala Kyai Muda.cdr
P. 477

MERAWAT NKRI ALA KYAI MUDA | Tokoh-tokoh Inspiratif  dari Pesantren


            ADD di Kebumen baru dilaksanakan secara murni pada tahun
            2007. Tahun itu mereka mengusulkan angka 40 M, namun dana
            yang direalisasikn  hanya 33 M (18,9%).  Tahun kedua, 2008,
            mereka mengusulkan 40 M,  dan direalisir sebesar 40 M. Se-
            dangkan Tahun 2009 besarnya 40M dengan tambahan 898 juta,
            yaitu Dana Percepatan dan bagi hasil pajak untuk desa. Jika di-
            prosentasekan angkanya mencapai 30,8%. Tahun 2005, sebelum
            ada Perda, dana bantuan untuk desa hanya 8 M. Itu artinya da-
            lam tempo waktu 4 tahun peningkatannya sangat fantastis.


            Salah satu kunci keberhasilan  perjuangan ADD  di Kebumen
            adalah terjadinya proses pematangan dan terkonsolidasinya ger-
            akan masyarakat sipil dengan para aktor kunci di desa. Selain
            itu, adanya kesadaran yang tinggi dari para aktivis desa yang
            tergabung dalam fasilitator/ pendamping PKMD bahwa kalau
            sampai desa tidak dipersiapkan dengan baik maka  kegagalan
            pelaksanaan ADD semakin besar.


            Lahirnya UU No. 6 Tahun 2014 tentang desa memberi kewenan-
            gan lebih besar kepada desa, yang diikuti dengan kebijakan alo-
            kasi dana yang cukup besar ke desa-desa.  Dengan kebijakan
            ini, desa-desa di Kebumen sudah siap melaksanakannya karena
            dari segi perencanaan, pengelolaan dan mekanismenya, mereka
            sudah matang jauh sebelum UU ini lahir. Proses pembelajaran
            menjadikan desa sebagai subyek, atau sekarang dikenal istilah
            “berdesa”,  sudah dimulai  sejak tahun 2005 melalui  program
            PKMD. Bisa dipahami jika Kebumen menjadi salah satu Kabu-
            paten yang paling berhasil mengimplementasikan amanat UU
            Desa.

            Sekolah Desa dan Anggaran (SADAR)


            Kebumen kini menjadi salah satu kabupaten yang sering men-



                                                                      | 463
   472   473   474   475   476   477   478   479   480   481   482