Page 28 - E-Modul Matematika SPLTV Kelas X SMA 
        P. 28
     KEGIATAN PEMBELAJARAN 3
                                        PENYELESAIAN MASALAH SPLTV
                   A.  Tujuan Pembelajaran
                      Setelah kegiatan pembelajaran 2 peserta didik, diharapkan:
                      1.   Dapat membentuk dan memiliki sikap mandiri, logis, dan tidak mudah menyerah serta
                          percaya diri menggunakan matematika untuk menyelesaikan masalah dalam kehidupan
                          sehari-hari
                      2.   Dapat menyelesaikan permasalahan sehari-hari yang berkaitan dengan SPLTV.
                   B.  Uraian Materi
                      1.   Penerapan SPLTV
                          Para peserta didik, bagaimana penjelasan mengenai tiga metode penyelesaian SPLTV
                          yang  sudah  kita  bahas?  Apakah  kalian  sudah  memahami  ketiga  metode  tersebut?
                          Materi selanjutnya kita akan menyelesaikan permasalahan kontekstual menggunakan
                          SPLTV  dalam  kehidupan  sehari-hari.  Untuk  dapat  memahami  materi  ini,  cermati
                          ilustrasi berikut.
                          Langkah  pertama  yang  dilakukan  adalah  mengidentifikasi  masalah  yang  akan
                          diselesaikan.  Setelah  itu,  penyelesaiannya  dapat  dilakukan  melalui  langkah-langkah
                          berikut:
                          1)   Menyatakan  besaran  dalam  permasalahan  sebagai  variabel  yang
                              dilambangkan dengan huruf
                          2)  Merumuskan sistem persamaan yang membentuk model matematika
                          3)   Menentukan    penyelesaian    dari    model    matematika    menggunakan
                              metode penyelesaian SPLTV
                          4)   Menafsirkan   terhadap   hasil   yang   diperoleh   apakah   sesuai   dengan
                              masalah sebelumnya.
                             Silahkan  tonton  video  dibawah  ini  sebelum  mempelajari  materi  lebih  dalam  pada
                         kegiatan pembelajaran 3 tentang Penyelesaian Masalah SPLTV Dalam Kehidupan Sehari-
                         hari supaya mempunyai gambaran mengenai materi yang akan dibahas.
                                                      MODUL PEMBELAJARAN MATEMATIKA UMUM KELAS X SPLTV     22
     	
