Page 416 - MODUL PTP
P. 416
F. STRATEGI MEMPELAJARI MODUL
Pelajari materi modul ini secara bertahap dan mandiri. Cara
belajarnya mulai dari materi pembelajaran yang disajikan pada Kegiatan Belajar-
1. yaitu Budaya Dasar dan Kerjasama Tim. Setelah mempelajari materi pembelajaran yang
diuraikan pada Kegiatan Belajar-1 lalu kerjakan soal-soal latihannya.
Kemudian beranjak ke materi berikutnya. Pastikan Anda memahami materi secara tuntas
sebelum beranjak ke materi selanjutnya. Pahami secara tuntas materi Kegiatan Belajar-2,
yaitu Kode Etik JF PTP. Sama seperti pada kegiatan belajar sebelumnya, Anda harus
mengerjakan tugas, latihan secara online maupun tatap muka. Demikian seterusnya
hingga mencapai Tes Akhir Modul (TAM).
Di dalam modul ini tersedia beberapa soal latihan dan hendaknya semua Anda
kerjakan. Dengan mengerjakan soal-soal latihan, diharapkan Anda dapat menilai
sendiri tingkat pemahaman dan penguasaan materi. Keuntungan lain dari
mengerjakan soal latihan yaitu mengetahui bagian mana yang masih belum
Anda pahami sepenuhya.
Sebagai peserta pelatihan, Anda mendapat kesempatan membahas materi
pelatihan yang belum Anda pahami pada saat mengikuti pembelajaran tatap
muka. Selama pembelajaran tatap muka, narasumber diklat akan memfasilitasi dan
membantu belajar anda. Ikuti langkah pembelajaran dalam modul ini agar anda dapat
belajar secara terstruktur.
Buatlah kelompok belajar bila memungkinkan agar anda belajar lebih bersemangat.
Apabila dibentuk kelompok, hendaknya anda aktif dalam diskusi. Hal ini untuk
mengetahui apakah yang anda pahami sudah benar atau belum. Hasil diskusi kelompok
dibuat sebuah rangkuman dan nantinya disajikan di kelas untuk mendapatkan tanggapan
dari kelompok lain.
Selamat belajar dan sukses selalu.
2 Modul 10. Budaya Kerja dan Kode Etik JF PTP