Page 425 - MODUL PTP
P. 425

B. Kegiatan Belajar 2: Butir-butir Kode Etik JF PTP
                     1. Petunjuk Belajar 2
                        Pelajari materi kegiatan belajar 1 tentang Tujuan, Fungsi dan Ruang Lingkup JF PTP
                        secara  mendalam.  Setelah  Anda  mempelajari  kegiatan  belajar  pada  modul  ini

                        diharapkan dapat menjelaskan butir-butir kode etik JF PTP sebagaimana termaktud
                        dalam  Permendikbud  No.  21  tahun  2017  tentang  kode  etik  pengembang
                        pembelajaran.
                        Pelajarilah uraian materi secara seksama pada masing-masing topik. Buatlah catatan
                        tentang  materi  yang  berkaitan  dengan  menjawab  pertanyaan  dan  tugas  yang

                        diberikan.  Apabila  masih  belum  jelas,  diskusikan  dengan  narasumber  pada  waktu
                        pembelajaran tatap muka. Dalam kegiatan belajar 2 ini juga disediakan soal latihan.
                        Kerjakanlah  semua  soal  latihan  tersebut  tanpa  melihat  kunci  jawaban.  Setelah
                        mengerjakan latihan, cocokan dengan isi materi pembelajaran.

                     2. Uraian Materi
                        Di  dalam  Peraturan  Menteri  Pendidikan  dan  Kebudayaan  Nomor  21  Tahun  2007
                        Tentang Kode Etik Pengembang Teknologi Pembelajaran. Pada dasarnya terdiri dari 21
                        BAB, dan 18 Pasal, yaitu:
                        BAB I. Ketentuan Umum
                        Pasal 1
                        Dalam Peraturan Menteri ini yang dimaksud dengan:
                        a.  Kode Etik Pengembang Teknologi Pembelajaran yang selanjutnya disebut Kode Etik
                           adalah  norma  dasar  dan  asas  sebagai  landasan  tingkah  laku  bagi  Pengembang
                           Teknologi Pembelajaran dalam melaksanakan tugasnya.
                        b.  Pengembang   Teknologi  Pembelajaran  yang  selanjutnya disingkat PTP   adalah

                           jabatan   yang   mempunyai   ruang lingkup       tugas,  tanggung      jawab      dan
                           wewenang      untuk  melakukan  kegiatan  pengembangan  teknologi  pembelajaran
                           yang  diduduki  oleh  Pegawai  Negeri  Sipil  dengan  hak  dan kewajiban yang
                           diberikan secara penuh oleh pejabat yang berwenang.
                        c.  Pelanggaran  adalah  sikap,  prilaku,  perbuatan,  tulisan,  dan  ucapan  PTP  yang
                           bertentangan dengan Kode Etik. Mejelis  Kehormatan  Kode  Etik  yang  selanjutnya
                           disebut  lingkungan    Kementerian    Pendidikan    dan  Kebudayaan  dan  bertugas
                           melaksanakan penegakan Kode Etik.
                        d.  Terlapor adalah PTP yang diduga melakukan Pelanggaran Kode Etik.
                        e.  Pelapor  adalah  seseorang  yang  menyampaikan  dugaan terjadinya Pelanggaran
                           Kode Etik oleh PTP kepada pejabat yang ditunjuk disertai dengan bukti-bukti.

                        f.  Saksi  adalah  seseorang  yang  memberikan  keterangan  atas apayang   didengar,
                           dilihat,   dan   dialami   sendiri   guna kepentingan pemeriksaan tentang dugaan
                           Pelanggaran Kode Etik yang dilakukan oleh PTP.
                        g.  Laporan adalah pemberitahuan secara tertulis yang disampaikan kepada Pejabat
                           yang ditunjuk tentang dugaan terjadinya Pelanggaran Kode Etik.
                        h.  Pejabat   yang   Berwenang   adalah   pejabat   pembina kepegawaian atau pejabat
                           lain yang ditunjuk Majelis  adalah  Tim  yang  bersifat  ad  hoc yang  dibentuk
                           ditunjuk.


                  Modul 10. Budaya Kerja dan Kode Etik JF PTP                                             11
   420   421   422   423   424   425   426   427   428   429   430