Page 6 - E-modul Petroleum & Refinery DIV Teknik Energi
P. 6
3 TEKNIK KIMIA PROGRAM STUDI DIV TEKNIK ENERGI
Teori pembentukan asetilen sebagai bahan dasar minyak
bumi juga dikemukakan oleh Mendelejeff yaitu melalui reaksi besi
karbida (Fe3) ataupun mangan karbida (Mn3C) dengan asam atau
air panas, yaitu berdasarkan reaksi berikut:
Fe3C + H2O + H → CHCH → Minyak Bumi
+
Mn3C + H2O + H → CHCH → Minyak Bumi
+
Asumsi yang digunakan pada teori ini yaitu adanya karbida besi
didalam kerak bumi yang kemudian bereaksi dengan air dan asam
membentuk hidrokarbon. Kelemahan dari teori ini bahwa unsur
logam alkali tidak pernah terdapat bebas didalam kerak bumi.
2.2 Teori Organik (Biogenesis)
Teori ini dikemukakan oleh Engler (1911) yang mengatakan
bahwa minyak bumi terbentuk dari pembusukan fosil-fosil hewan
dan tumbuh-tumbuhan pada zaman purba jutaan tahun silam.
Menurut Engler minyak bumi yang terbentuk dari bahan organik
harus melalui 3 tahapan, yaitu sebagai berikut:
• Tahap Pertama: sisa-sisa organisme hewan dan tumbuhan
akan terkumpul dan terkubur di bawah permukaan laut yang
selanjutnya akan terurai oleh bakteri. Karbohidrat dan protein
yang diubah menjadi bahan yang dapat larut dalam air atau
menjadi gas akan terbawa oleh aliran air dan udara.
Sedangkan, lemak, wax dan bahan lain yang stabil (rosin,
kolesterol, dll) akan tetap tinggal.
• Tahap Kedua : adanya tekanan dan temperatur yang tinggi
akan mengakibatkan terbentuknya karbon dioksida (CO2) dari
senyawa yang mengandung gugus karboksi dan air akan
terbentuk dari asam hidroksi dan alkohol sehingga
menghasilkan residu bitumen. Panas dan tekanan yang
TI203304 E-Modul Petroleum & Refinery