Page 96 - E-BOOK KIMIA ANALITIK
P. 96

diperlukan pemanasan yang lebih lama. Hal  ini  merupakan pemborosan  energi.
                        Timbulnya  kerak  pada  pipa  uap  dapat  menyebabkan  penyumbatan  sehingga
                        dikhawatirkan  pipa  tersebut  akan  meledak.  Air  sadah  digolongkan  menjadi  dua
                                                                                           2+
                                                                                2+
                        jenis, berdasarkan jenis anion yang diikat oleh kation (Ca  atau Mg ), yaitu air
                        sadah sementara dan air sadah tetap.
                                Untuk dapat  menentukan kesadahan air dapat  digunakan metode titrasi
                        kompleksometri  dengan  indikator  EBT  (Eriochrom  Black  T).  Lakukanlah
                        penentuan kesadahan sementara dan kesadahan total pada sampel air!

                        Di laboratorium tersedia bahan-bahan kimia sebagai berikut:

                           1.  Buffer ammoniak pH 10,0 (3,2g NH4Cl +28,5 mLNH3 pekat dalam
                               500 mLair)
                           2.  HCl 0,1M
                           3.  Indikator metil jingga
                           4.  Indikator EBT
                           5.  Larutan standar EDTA 0,01M
                           6.  Sampel air yang bervariasi


                        Alat-alat:

                           1.  Buret
                           2.  Erlenmeyer
                           3.  Statif dan klem
                           4.  Pipet volum
                           5.  Pipet tetes


                        KEGIATAN PENEMUAN

                        1. Orientation
                         Berdasarkan gambar fenomena di atas, hal-hal apa saja yang dapat anda
                         amati?






                        2. Conceptualization
                            Setelah  anda  menjawab  pertanyaan  di  atas,  buatlah  rumusan  masalah
                           terhadap fenomena di atas yang sesuai dengan konsep Kimia










                                                              80
   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101