Page 50 - PERTEMPURAN TELUK CIREBON
P. 50
Pertempuran Teluk Cirebon
F. Metode Dan Sistematika Penulisan
a. Metode Penulisan
Metode yang penulis gunakan dalam penulisan
karya ilmiah ini adalah metode historis. Sebuah
metode yang lazim digunakan dalam penelitian
sejarah. Penulis menggunakan metode tersebut
karena data-data mengenai perananangkatan laut
dalam perang kemerdekaan, situasi sosial, politik
dan ekonomi Cirebon pada masa awal kemerdekaan
berasal dari masa lalu. Adapun metode historis
sebagaimana yang didefenisikan oleh Gottschalk
adalah proses menguji dan menganalisis secara kritis
rekaman peninggalan masa lampau. Termasuk
didalamnya metode dalam menggali; member
penilaian; mengartikan; menafsirkan fakta-fakta
masa lampau untuk kemudian dianalisis dan ditarik
32
sebuah kesimpulan dari peristiwa tersebut. Metode
historis tersebut dapat diuraikan sebagai berikut,
1. Memilih topik
Pemilhan topik adalah langkah pertama dalam
penelitian ilmiah. Penulis memilih topik perjuangan
tentara angkatan laut selama revolusi fisik
khususnya di daerah Cirebon dengan pertimbangan
manfaat dan ketertarikan penulis.
32 Louis Gottschalk, Mengerti Sejarah : Pengantar Metode Sejarah.
(Jakarta : Universitas Indonesia, 1986), hal. 32
37