Page 28 - E-module pembuatan media video pemberlajaran berbasis video lecture
P. 28
D. Penyusunan Jabaran Materi (JM)
Apakah Anda sudah selesai menyusun Garis Besar Isi Media Video (GBIM)?
Jika sudah, maka langkah selanjutnya, yaitu menyusun Jabaran Materi (JM). JM
ini disusun oleh Anda (sebagai guru) dan dikaji oleh ahli materi dan ahli media.
Format JM kurang lebihnya sama dengan format GBIM, yang membedakan
adalah bahwa dalam JM, Anda menguraikan secara lengkap materi yang
diangkat dalam media video pembelajaran beserta aplikasinya dalam
kehidupan sehari-hari bagi sasaran penonton Anda/peserta didik. Perhatikan
contoh GBIM dibawah ini.
Tabel 2.4.1 Garis Besar Isi Media Video
JABARAN MATERI MEDIA VIDEO (JM)
Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Kelas : X
Kompetensi Topik/ Penerapan
No. Indikator Uraian Materi Pustaka
Dasar Judul Konsep
1. Memahami Siswa Berpikir Berpikir diakronis: Video Gunawan,
konsep dapat Diakronis Tentang bagaimana Lecture Restu.,
berpikir memahami dan suatu perubahan terjadi durasi 3-5 dkk.
kronologis, konsep Sinkronis dari waktu ke waktu. menit (2017).
sinkronik, berpikir Sejarah
ruang dan diakronis Berpikir sinkronis: Indonesia.
waktu dan Tentang bagaimana Buku
dalam sinkronis menganalisa sesuatu Sekolah
sejarah dalam tertentu, tapi titik tetap Elektronik
penulisan pada waktunya. (BSE):
sejarah Jakarta.
E. Penulisan Naskah
Penulisan naskah ini merupakan tahap yang perlu diperhatikan dalam pra
produksi media video pembelajaran. Karena yang tertulis dalam naskah akan
Anda bentuk menjadi sebuah video pembelajaran. Berikut tahapan yang perlu
Anda lakukan untuk menulis naskah video pembelajaran berbasis video lecture.
18