Page 101 - BD - SDM Manajer Buku 1
P. 101

Bab 4 Permintaan dan Persediaan Tenaga Kerja                 91




              Dalam tahun  ini hanya ada 1 mesin DM.II dan 1 mesin DM.V yang
              bekerja.  Dengan  2  mesin  ini  target  produksi  3600  ton  setahun
              dapat dicapai.


              Untuk  tahun  depan  direncanakan  sebagai  target  produksi  5400
              ton kawat setahun, satu mesin DM.II dan satu mesin DM.V sedang
              dipasang dan akan dapat dipakai pada tanggal 1 juli tahun depan.

              Struktur  organisasi  seksi  produksi  dari  jumlah  tenaga  kerja
              dewasa ini adalah sebagai berikut :
              a.  Kepala seksi produksi, berumur 33 tahun, lulusan STM, dan
                 menjabat  sebagai kepala seksi sejak pabrik kawat  didirikan.
                 Sebelumnya ia bekerja di PT. Paku Indonesia.
                 Hubungan  dengan  anak  buahnya  baik.  Dedikasi  terhadap
                 pekerjaannya  besar.  Disamping  sering  dipanggil  kalau  ada
                 kemacetan  dalam  produksi,  pada  sore  atau  malam  hari,  ia
                 kerap ke pabrik meninjau bagaimana keadaan produksi. Jika
                 dihitung dengan overtime jam kerjanya sebulan rata-rata 180
                 jam.
              b.  Kepala Urusan administrasi berumur 30 tahun, lulusan SMEA.
                 Selain  mengurusi  administrasi  ia  membantu  kepala  seksi
                 dalam pembuatan rencana kerja bagi mesin-mesin. Perintah
                 dari kepala bagian produksi tentang produksi kawat dengan
                 PWG      yang    bermacam-macam       harus    direncanakan
                 produksinya  oleh  2  mesin  yang  ada.  Ia  juga  mengurusi
                 pengambilan kawat rods, alat-alat perlengkapan dan bahan-
                 bahan lain yang diperlukan dari gudang. Kawat-kawat yang
                 sudah  selesai  diprodusir  juga  dia  yang  menyerahkan  ke
                 gudang penjualan. Jam kerjanya sebulan rata-rata 16- jam.
              c.  Typist, umur 20 tahun, lulusan SMP baru 1 tahun bekerja di
                 PT.  PABRIK  KAWAT.  Tugasnya  mengetik  surat-surat,
   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106