Page 29 - BD - SDM Manajer Buku 1
P. 29
Bab 2 Manajemen Sumber Daya Manusia 19
menghapuskan kecelakaan kerja. Pertimbangan lain adalah
pada isyu kesehatan yang timbul pada lingkungan kerja yang
berbahaya seperti resiko terkena bahan kimia atau teknologi
baru. Keamanan tempat kerja juga semakin penting karena
kekerasan tidak jarang terjadi di sini.
7) Hubungan Tenaga Kerja /Buruh dan Manajemen
Hak-hak tenaga kerja harus diperhatikan, tidak peduli apakah
ada atau tidak ada serikat tenaga kerja. Komunikasi dan
pembaharuan kebijakan dan peraturan SDM sangat penting
untuk dikembangkan sehingga manajer dan tenaga kerja tahu
apa yang diharapkan dari mereka.
2. PERKEMBANGAN MANAJEMEN
SUMBER DAYA MANUSIA
Seperti ilmu-ilmu sosial lainnya, ilmu manajemen terus
berkembang dari generasi ke generasi. Dari beberapa literatur
yang ada diketahui bahwa ilmu manajemen sudah ada sejak
ribuan tahun yang lalu dan akan terus berkembang mengikuti
perubahan zaman.
Manajemen Sumber Daya Manusia atau yang dulu dikenal
dengan nama manajemen personalia, jika dilihat dari
perkembangannya sudah dikenal sejak zaman dahulu kala,
meskipun pada saat itu nama “manajemen SDM” atau
“manajemen personalia” belum digunakan namun prinsip-
prinsip manajemen SDM sudah diterapkan di dalam kehidupan
sehari-hari. Bisa kita lihat dari mekanisme bagaimana manusia-