Page 294 - Tata Kelola Pemilu di Indonesia
P. 294

6. Website KPU dan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum


           Website  utama  KPU,  www.kpu.go.id,  merupakan  sarana  bagi  KPU  untuk
           berinteraksi  dengan  masyarakat  luas,  sarana  untuk  menyampaikan
           pertanggungjawaban  kinerja  KPU  kepada  publik,  dan  sebagai  salah  satu
           sarana sosialisasi berbagai aktivitas, produk hukum, dan kegiatan terkait
           dengan  tahapan  penyelenggaraan  kepemiluan yang  sedang dilaksanakan
           KPU. Website KPU adalah website yang paling populer terkait pemilu dan
           menjadi rujukan masyarakat untuk mendapatkan data pemilu. Website KPU
           ini  juga  menjadi  jembatan  utama  dan  pertama  bagi  masyarakat  untuk
           mendapatkan informasi kepemiluan yang ada di portal KPU dan portal dari
           instansi lain.

                                Gambar 6.15. Website KPU RI































           Website KPU selalu up date dalam menyampaikan informasi kepemiluan,
           baik yang dilaksanakan oleh KPU di tingkat pusat maupun KPU daerah, dan
           kegiatan yang terkait kepemiluan yang diselenggarakan oleh instansi lain,
           seperti proses seleksi anggota KPU dan Bawaslu, kegiatan rapat koordinasi
           oleh Kementerian Dalam Negeri, atau informasi perekaman KTP elektronik
           yang  diselenggarakan  oleh  Direktorat  Jenderal  Administrasi  dan
           Kependudukan. Masyarakat yang tidak hapal dengan alamat portal SITAP,


    278     BAB 6 – MANAJEMEN PENYELENGGARA PEMILU
   289   290   291   292   293   294   295   296   297   298   299