Page 36 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 9 FEBRUARI 2021
P. 36

Judul               Kemnaker : Penerapan K3 Bertujuan untuk Mencegah Kecelakaan di
                                    Tempat Kerja
                Nama Media          suara.com
                Newstrend           Pelatihan Hiperkes dan Keselamatan Kerja
                Halaman/URL         https://www.suara.com/news/2021/02/08/200029/kemnaker-
                                    penerapan-k3-bertujuan-untuk-mencegah-kecelakaan-di-tempat-kerja
                Jurnalis            Fabiola Febrinastri
                Tanggal             2021-02-08 20:00:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PPK & K3
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Narasumber

              neutral  -  Anwar  Sanusi  (Sekretaris  Jenderal  Kementerian  Ketenagakerjaan)  Kalau  kita  lihat,
              terjadinya kecelakaan kerja tidak hanya menyebabkan kematian, kerugian materi, moril, dan
              pencemaran  lingkungan,  namun  juga  dapat  mempengaruhi  produktivitas  dan  kesejahteraan
              masyarakat

              neutral - Anwar Sanusi (Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan) Saat ini pemerintah
              sedang  memprioritaskan  pembangunan  SDM.  Sejalan  dengan  hal  tersebut,  Kemnaker
              berkewajiban  untuk  menyediakan  SDM  unggul  di  bidang  K3,  dalam  rangka  mendukung
              penerapan K3 di tempat kerja guna mencegah kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja

              neutral  -  Haiyani  Rumondang  (Dirjen  Pembinaan  Hubungan  Industrial  dan  Jaminan  Sosial
              Tenaga  Kerja  (PHI  &  Jamsos))  Untuk  itu,  pemerintah  mengajak  seluruh  pemangku
              kepentingan  baik  pengusaha,  serikat  pekerja,  pekerja  dan  masyarakat,  untuk  terus
              meningkatkan pengawasan dan kesadaran pentingnya K3

              neutral  -  Haiyani  Rumondang  (Dirjen  Pembinaan  Hubungan  Industrial  dan  Jaminan  Sosial
              Tenaga Kerja (PHI & Jamsos)) Pandemi Covid-19 sebaiknya tidak menurunkan semangat
              kita  untuk  terus-menerus  menggelorakan  pentingnya  menerapkan  K3  di  tempat  kerja  kita
              masing-masing



              Ringkasan

              Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) bertujuan untuk mencegah kecelakaan dan
              penyakit akibat kerja di tempat kerja dan merupakan bagian dari pembangunan nasional untuk
              meningkatkan  produktivitas  dan  daya  saing.  Hal  ini  dikemukakan  Sekretaris  Jenderal
              Kementerian Ketenagakerjaan ( Kemnaker ), Anwar Sanusi.

              Kalau  kita  lihat,  terjadinya  kecelakaan  kerja  tidak  hanya  menyebabkan  kematian,  kerugian
              materi, moril, dan pencemaran lingkungan, namun juga dapat mempengaruhi produktivitas dan
              kesejahteraan masyarakat, kata Anwar.

                                                           35
   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41