Page 127 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 SEPTEMBER 2020
P. 127
Judul Gelombang Terakhir Program Kartu Prakerja Resmi Dibuka, Ingat
Kuota Terbatas!
Nama Media bisnis.com
Newstrend Kartu Pra Kerja
Halaman/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20200927/9/1297129/gelombang-
terakhir-program-kartu-prakerja-resmi-dibuka-ingat-kuota-terbatas
Jurnalis Maria Elena
Tanggal 2020-09-27 12:46:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Dirjen PHI & Jamsos
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Narasumber
negative - Airlangga Hartarto (Menko Perekonomian) Dengan demikian lengkaplah total kuota
penerima Kartu Prakerja tahun anggaran 2020
neutral - Airlangga Hartarto (Menko Perekonomian) Pendaftaran yang mudah ini sangat penting
untuk memberikan akses yang luas bagi masyarakat terhadap aneka pelatihan dalam rangka
mendukung cita-cita SDM Unggul, Indonesia Maju
Ringkasan
Program Kartu Prakerja gelombang 10 resmi dibuka pada Sabtu siang (26/9/2020) pukul 12.00
WIB.
Dengan dibukanya gelombang 10 ini, maka kuota anggaran untuk 2020 kepada 5,59 juta atau
sebanyak 5.597.183 penerima program akan terpenuhi.
GELOMBANG TERAKHIR PROGRAM KARTU PRAKERJA RESMI DIBUKA, INGAT
KUOTA TERBATAS!
JAKARTA - Program Kartu Prakerja gelombang 10 resmi dibuka pada Sabtu siang (26/9/2020)
pukul 12.00 WIB. Dengan dibukanya gelombang 10 ini, maka kuota anggaran untuk 2020 kepada
5,59 juta atau sebanyak 5.597.183 penerima program akan terpenuhi.
Program Kartu Prakerja yang secara resmi mulai menerima pendaftaran pada 11 April 2020,
hingga gelombang Kartu Prakerja ke-9, tercatat telah menyerap 98 persen dari total target
penerima Kartu Prakerja tahun 2020. Total penerima Kartu Prakerja setelah ditutupnya
pendaftaran gelombang ke-9 pada 21 September telah mencapai 5.480.918 orang. Artinya,
masih ada sisa kuata sebanyak 116.261.
126