Page 310 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 SEPTEMBER 2020
P. 310
BLK SOLO DAN KEMNAKER RI TINGKATKAN KUALITAS SDM SANTRI DI TENGAH
PANDEMI
Create Story BLK Solo dan Kemnaker RI Tingkatkan Kualitas SDM Santri di Tengah Pandemi
Bengawan News Konten Redaksi Bengawan News SOLO - Melanjutkan program dari Presiden
Joko Widodo untuk meningkatkan daya saing sumber daya manusia dalam negeri, Kementerian
Ketenagakerjaan Republik Indonesia memberikan bantuan program pelatihan kepada sejumlah
santri dari Jawa Tengah, Jawa Timur, dan DIY yang dibina secara langsung oleh Balai Latihan
Kerja Surakarta.
Acara pemberian program pelatihan ini dibuka secara langsung oleh Budi Hartawan, Direktur
Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan RI, di Syariah
Hotel, Kamis (24/09) malam kemarin.
"Ini sebenarnya terlambat diadakan karena adanya pandemi. Balai Latihan Kerja Komunitas yang
rencananya dibangun sejumlah 2.000. Namun antara tahun 2017-2019 hanya ada 1113 BLK
komunitas yang sudah dibangun oleh pemerintah. Dikarenakan dananya dipakai untuk
penanganan COVID-19," terang Budi Hartawan.
Menurutnya, selain diberikan program pelatihan dan setiap peserta juga mendapatkan insentif
sebesar Rp 500.000 agar dapat melanjutkan peningkatan keterampilan maupun usaha-usaha
yang mungkin mereka bisa lakukan.
"Jadi para santri yang dilatih di Balai Latihan Kerja Komunitas itu kami beri bantuan. Kemudian
setelah diberikan bantuan, dikasih sarana. Harapannya nanti mereka bisa melatih masyarakat
yang ada di sekitar Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas," tambah Budi Hartawan.
Di lain pihak, Kepala Balai Latihan Kerja Kota Surakarta, Sofyan Setiawan, mengatakan bahwa
karena ini sifatnya bantuan program pelatihan maka durasi waktunya berkisar antara 20 hari.
"Pelatihannya ini ada macam-macam, tergantung program pelatihannya. Seperti Pak Dirjen
sampaikan ada las, otomotif, microsoft office , membuat website , membuat database , jadi
semua hal yang terkait dengan kejuruannya," pungkas Sofyan Setiawan.
(Fernando Fitusia) Tenaga Kerja Solo Jawa Tengah Santri Pandemi COVID-19 Kabar Daerah
SDM 1001 media online2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.287.
309