Page 92 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 23 MARET 2021
P. 92
Ringkasan
Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Cabang
Purwokerto, Jawa Tengah, membidik masyarakat yang bekerja di sektor kehutanan untuk
menjadi peserta program jaminan sosial tersebut.
BPJAMSOSTEK PURWOKERTO BIDIK PEKERJA SEKTOR KEHUTANAN JADI PESERTA
Purwokerto - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK
Cabang Purwokerto, Jawa Tengah, membidik masyarakat yang bekerja di sektor kehutanan
untuk menjadi peserta program jaminan sosial tersebut.
"Jadi BPJS Ketenagakerjaan sendiri diamanahkan bukan hanya mereka yang bekerja pada
sektor-sektor formal, juga teman-teman yang bekerja di sektor informal seperti kehutanan,
perkebunan, tukang ojek, penderes, dan sebagainya untuk menjadi peserta kami," kata Kepala
BPJAMSOSTEK Kantor Cabang Purwokerto Agus Widiyanto didampingi Account Representative
Khusus (ARK) pada Bidang Kepesertaan Rajiv Ramonasani di Purwokerto, Kabupaten Banyumas,
Senin.
Ia mengatakan khusus untuk masyarakat yang bekerja pada sektor kehutanan, telah dimulai di
Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lumbir, Perum Perhutani KPH Banyumas Barat,
yang masuk wilayah Kabupaten Banyumas.
Dalam hal ini, kata dia, wilayah BKPH Lumbir meliputi Kecamatan Wangon, Lumbir, Gumelar,
dan sekitarnya.
"Jumlah pekerja sektor kehutanan di wilayah itu yang telah menjadi peserta kami sejak tahun
2020 kurang lebih 2.000 orang, utamanya penyadap getah pinus di BKPH Lumbir," katanya.
Sementara di wilayah Perum Perhutani KPH Banyumas Timur, kata dia, telah dimulai dengan
sosialisasi di BKPH Karangkobar yang masuk wilayah Kabupaten Banjarnegara.
Ia mengatakan setiap kali melaksanakan sosialisasi, pihaknya juga membentuk satu Penggerak
Jaminan Sosial Indonesia (Perisai) yang domisilinya tidak jauh dari tengah-tengah warga desa
hutan.
"Jadi, untuk pendaftaran, teman-teman pekerja sektor kehutanan tidak perlu datang langsung
ke BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto, tetapi bisa melalui rekan Perisai. Untuk pengajuan klaim
juga bisa dibantu oleh teman-teman Perisai," katanya menjelaskan.
Menurut dia, jumlah pekerja sektor kehutanan di wilayah kerja BPJAMSOSTEK Purwokerto
(Kabupaten Banyumas, Purbalingga, dan Banjarnegara, red.) yang telah menjadi peserta BPJS
Ketenagakerjaan sudah mencapai lebih dari 3.000 orang, 2.000 orang di antaranya berada di
BKPH Lumbir.
Ia menargetkan pada tahun 2021, jumlah pekerja sektor kehutanan di wilayah kerja
BPJAMSOSTEK Purwokerto yang menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan mencapai lebih dari
5.000 orang.
"Jumlah peserta 2.000 orang di BKPH Lumbir itu saja baru separuhnya. Jadi, kalau dilihat dari
potensi teman-teman penyadap di Banyumas Barat maupun Banyumas Timur, mungkin bisa
lebih dari 5.000 orang," katanya.
Bahkan di Kabupaten Banyumas, kata dia, saat sekarang telah ada Peraturan Bupati Banyumas
Nomor 68 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Melalui
91