Page 156 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 1 OKTOBER 2020
P. 156
Judul Pemerintah Bakal Buka Pendaftaran Kartu Prakerja Offline
Nama Media cnnindonesia.com
Newstrend Kartu Pra Kerja
Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200930113500-532-
552622/pemerintah-bakal-buka-pendaftaran-kartu-prakerja-offline
Jurnalis redaksi
Tanggal 2020-09-30 12:18:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Narasumber
positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Pendaftaran calon penerima dengan cara luar
jaringan melalui kementerian, lembaga, atau dinas dapat dilakukan secara individu maupun
kolektif
positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Penyampaian rekapitulasi data, surat
pernyataan mengenai kebenaran/kesesuaian data calon penerima, dan berita acara serah terima
data calon penerima dilakukan secara bertahap paling lambat 31 Oktober 2020
Ringkasan
Pemerintah membuka opsi pendaftaran kepesertaan Kartu Prakerja di luar jaringan (luring)
atau offline . Selama ini, pendaftaran baru dibuka secara daring ( online ) karena pandemi
virus corona.
Pendaftaran kepesertaan di luar jaringan bisa dilakukan melalui kementerian/lembaga hingga
dinas di pemerintah daerah.
PEMERINTAH BAKAL BUKA PENDAFTARAN KARTU PRAKERJA OFFLINE
Jakarta - Pemerintah membuka opsi pendaftaran kepesertaan Kartu Prakerja di luar jaringan
(luring) atau offline . Selama ini, pendaftaran baru dibuka secara daring ( online ) karena
pandemi virus corona.
Pendaftaran kepesertaan di luar jaringan bisa dilakukan melalui kementerian/lembaga hingga
dinas di pemerintah daerah.
Ketentuan itu tertuang dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 17 Tahun 2020 tentang
Proses Bisnis, Tata Cara Pendaftaran, Seleksi, dan Penetapan Penerima Kartu Prakerja dengan
Cara Luar Jaringan. Beleid itu diteken Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah pada 23 September
2020 dan berlaku mulai tanggal yang sama.
155