Page 180 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 JANUARI 2021
P. 180

Judul               Polling CNN: PHK, Efek Pandemi yang Paling Menakutkan
                Nama Media          cnnindonesia.com
                Newstrend           Dampak Virus Corona dalam Ketenagakerjaan
                Halaman/URL         https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20201230103335-532-
                                    587734/polling-cnn-phk-efek-pandemi-yang-paling-menakutkan
                Jurnalis            redaksi
                Tanggal             2020-12-30 10:50:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen Binapenta
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Ringkasan

              Pemutusan  hubungan  kerja  (  PHK  )  jadi  dampak  pandemi  yang  paling  ditakuti  pembaca
              CNNIndonesia.com berdasarkan polling singkat melalui akun twitter@CNNIndonesia.

              Polling singkat tersebut berhasil mengumpulkan 833 suara, dengan mayoritas peserta, yakni 46
              persen menganggap PHK jadi efek pandemi corona terhadap ekonomi yang paling menakutkan.

              Ketakutan lainnya adalah jatuh miskin dan utang menumpuk yang masing-masing memperoleh
              suara sebanyak 20 persen. Sisanya, 13 persen suara menyatakan takut harga barang makin
              mahal sebagai efek dari pandemi corona.



              POLLING CNN: PHK, EFEK PANDEMI YANG PALING MENAKUTKAN

              Pemutusan  hubungan  kerja  (  PHK  )  jadi  dampak  pandemi  yang  paling  ditakuti  pembaca
              CNNIndonesia.com berdasarkan polling singkat melalui akun twitter@CNNIndonesia.

              Polling singkat tersebut berhasil mengumpulkan 833 suara, dengan mayoritas peserta, yakni 46
              persen menganggap PHK jadi efek pandemi corona terhadap ekonomi yang paling menakutkan.
              Ketakutan lainnya adalah jatuh miskin dan utang menumpuk yang masing-masing memperoleh
              suara sebanyak 20 persen. Sisanya, 13 persen suara menyatakan takut harga barang makin
              mahal sebagai efek dari pandemi corona.

              Pandemi covid-19 yang telah berlangsung lebih dari sembilan bulan memang membawa kabar
              buruk bagi pekerja. PHK terjadi di berbagai sektor usaha baik yang terdampak langsung maupun
              tak langsung oleh covid-19.

              Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah pengangguran di Indonesia tembus 9,77 juta orang
              pada Agustus 2020. Angka itu naik 2,67 juta orang dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

              Kepala  BPS  Suhariyanto  menegaskan  lonjakan  tingkat  pengangguran  terbuka  (TPT)  pada
              Agustus 2020 itu memang disebabkan pandemi virus corona. Ia juga menyatakan masyarakat
              kota terdampak lebih parah dibandingkan pedesaan.
                                                           179
   175   176   177   178   179   180   181   182   183   184   185