Page 154 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 NOVEMBER 2020
P. 154
Tapi secara riil juga mengalami penurunan seperti halnya di upah tani, yaitu 0,05 persen dari
Rp86.555 (per hari) jadi Rp86.514 (per hari)," ujar Setianto.
Upah Harian Buruh Informal Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya peningkatan upah
harian buruh informal di perkotaan pada Oktober 2020. Meski secara nominal mengalami
kenaikan, namun upah riil buruh informal tercatat minus.
Adapun upah riil merupakan perhitungan dari upah nominal dibagi dengan Indeks Harga
Konsumen (IHK) umum di perkotaan.
Deputi Statistik Distribusi dan Jasa BPS Setianto mengatakan, upah harian buruh bangunan
secara nominal juga terdongkrak tipis 0,02 persen, dari Rp90.793 per hari menjadi Rp90.721 per
hari.
"Tapi secara riil juga mengalami penurunan seperti halnya di upah tani, yaitu 0,05 persen dari
Rp 86.555 (per hari) jadi Rp 86.514 (per hari)," ujar Setianto.
Menurut catatan BPS, penurunan juga terjadi pada upah riil bagi buruh potong rambut wanita
dan asisten rumah tangga di perkotaan.
Secara rata-rata nominal, upah bagi keduanya tidak mengalami perubahan. Yakni Rp 28.656
bagi buruh potong rambut wanita per satu kali cukur, dan Do 419.906 per bulan bagi asisten
rumah tangga.
Sementara upah riil bagi buruh potong rambut wanita per Oktober 2020 turun sebesar 0,07
persen, yaitu dari Rp27.330 pada September 2020 menjadi Rp27.312. Sedangkan upah riil bagi
asisten rumah tangga juga turun 0,07 persen dari Rp400.483 menjadi Rp400.216.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana Sumber: Liputan6.com [idr] Upah Harian Buruh
Informal.
153