Page 144 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 14 JUNI 2021
P. 144

melakukan pendekatan yang terintegrasi basisnya ini mengoptimalkan seluruh potensi istilahnya
              dana yang ada," paparnya.
              "Salah satunya adalah dari dana desa, yang semua desa dapat. Ini adalah salah satu intervensi
              untuk mempercepat ketertinggalan 3T. Nah untuk daerah tersebut terkait dengan penggunaan
              dananya  pun  diberikan  keleluasaan  kebutuhan  mereka  agar  mereka  bisa  segera  mengikuti
              daerah lain untuk bisa berkembang," imbuhnya.

              Di  samping  itu,  Anwar  pun  meminta  agar  para  industri  atau  perusahaan  untuk  melakukan
              kegiatan tak hanya di kota, namun di desa. Hal ini bisa dilakukan dengan memperkenalkan e-
              commerce ke perdesaan.

              "Saya  rasa  potensi  yang  juga  saat  ini  harus  kita  kembangkan,  dan  saya  berharap  mudah-
              mudahan para tim dari perusahaan mulai betul-betul menggeser kegiatannya untuk di daerah-
              daerah yang masuk dalam kategori 3T. Misalnya kita introducing sesuatu yang kita kenal e-
              commerce.  Ini  bisa  memberikan  manfaat,  terutama  peningkatan  kesejahteraan  di  daerah
              tersebut," ungkapnya.

              Anwar  menjelaskan  pihaknya  juga  memberikan  edukasi  melalui  skilling  dan  re-skilling  di
              pedesaan. Pasalnya, hal ini menjadi bagian penting agar masyarakat di desa dapat menyesuaikan
              dengan kebutuhan dari pekerjaan yang ada.
              "Kita memberikan edukasi skilling dan re-skilling harus dilakukan," katanya.

              "Kita mau tidak mau re-skilling atau up-skilling sebuah strategi jawaban bagaimana agar tenaga
              yang tersedia mampu menyesuaikan dengan kebutuhan dari pekerjaan itu. Jadi konsep link and
              match tetap relevan sampai kapan pun," tambahnya.

              Tak hanya itu, Anwar pun mengimbau agar para perguruan tinggi juga dapat bekerja sama,
              salah  satunya  melalui  program  Kuliah Kerja  Nyata  (KKN) di desa. Menurutnya,  hal  ini dapat
              menjadi  upaya  meningkatkan  potensi  di  pedesaan  sehingga  masyarakat  desa  dapat  siap
              menghadapi tantangan transformasi dunia kerja.

              "Gagasan yang saat ini dan saya rasa UGM menjadi pionir, yakni KKN yang diperpanjang. Dengan
              concern  Kampus  Merdeka,  ini  menjadi  sebuah  opsi  desa-desa  didampingi  oleh  orang  yang
              memiliki kemampuan, tapi kita bekali data informasi yang komplit terkait dengan desa-desa itu,"
              ujarnya.

              "Potensi-potensi apa yang harus dikembangkan dan problematika sosial apa yang yang harus
              dicarikan solusi. Dan juga istilahnya penguatan instrumen atau institusi desa apa yang harus kita
              dampingi," pungkasnya.





















                                                           143
   139   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149