Page 472 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 18 AGUSTUS 2020
P. 472

Judul               Ratusan Massa Kembali Gelar Demonstrasi Dekat Gedung DPR/MPR
                Nama Media          republika.co.id
                Newstrend           Omnibus Law
                Halaman/URL         https://republika.co.id/berita/qf1nyh335/ratusan-massa-kembali-gelar-
                                    demonstrasi-dekat-gedung-dprmpr
                Jurnalis            Esthi Maharani
                Tanggal             2020-08-14 15:08:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Dirjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Ringkasan

              Ratusan  massa  kembali  menggelar  demonstrasi  menjelang  pidato  Presiden  Jokowi  tentang
              RAPBN 2021 di dekat gedung DPR/MPR Jakarta, Jumat (14/8) siang. Pada pukul 13.00 WIB,
              massa berkumpul dan berorasi di Jalan Gerbang Pemuda, beberapa kilometer dari depan gedung
              DPR/MPR.

              Massa aksi terdiri dari beberapa elemen organisasi diantaranya Front Perjuangan Rakyat, Front
              Mahasiswa Nasional, hingga Gabungan Serikat Buruh Indonesia (GSBI). Massa aksi menuntut
              pencabutan dan pembatalan  omnibus law  seluruhnya, negara harus bertanggung jawab atas
              pemutusan  hubungan  kerja  (PHK)  hingga  perampasan  upah  buruh  Indonesia  dengan  dalih
              pandemi virus corona (Covid-19).


              RATUSAN MASSA KEMBALI GELAR DEMONSTRASI DEKAT GEDUNG DPR/MPR

              JAKARTA - Ratusan massa kembali menggelar demonstrasi menjelang pidato Presiden Jokowi
              tentang RAPBN 2021 di dekat gedung DPR/MPR Jakarta, Jumat (14/8) siang.

              Pada  pukul  13.00  WIB, massa  berkumpul  dan  berorasi  di  Jalan  Gerbang  Pemuda,  beberapa
              kilometer dari depan gedung DPR/MPR.
              Massa aksi terdiri dari beberapa elemen organisasi diantaranya Front Perjuangan Rakyat, Front
              Mahasiswa Nasional, hingga Gabungan Serikat Buruh Indonesia (GSBI).

              Massa  aksi  menuntut  pencabutan  dan  pembatalan    omnibus  law    seluruhnya,  negara  harus
              bertanggung  jawab  atas  pemutusan  hubungan  kerja  (PHK)  hingga  perampasan  upah  buruh
              Indonesia dengan dalih pandemi virus corona (Covid-19).

              Ratusan  petugas  terlihat  mengamankan  aksi  demonstrasi  itu.  Barikade  kawat  berduri  juga
              dipasang untuk mencegah gerak massa menuju ke depan gedung DPR/MPR.

              Sesuai jadwal, Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI dimulai pukul
              09.00-11.00  WIB,  lalu  dilanjutkan  dengan  pidato  nota  keuangan  pemerintah  dalam  rangka
              RAPBN 2021 mulai pukul 14.00-16.00 WIB..
                                                           471
   467   468   469   470   471   472   473   474   475   476   477