Page 116 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 9 SEPTEMBER 2021
P. 116
Covid-19," kata Ida melalui keterangan tertulis yang dilansir dari situs resmi Sekretariat Kabinet,
Rabu (8/9/2021).
Prioritas penerima bantuan subsidi upah telah diatur lebih lanjut dalam Peraturan Menaker
Nomor 16 Tahun 2021.
Ida mengatakan, hingga 3 September 2021 realisasi BSU telah sampai tahap ketiga dan
disalurkan ke 3.251.563 orang. Jumlah ini mencapai 37,4 persen dari total target penerima
sebanyak 8,7 juta jiwa.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.Daftarkan email Realisasi BSU tahap
pertama disalurkan kepada 947.436 penerima, tahap kedua ke 1.145.598 penerima, dan tahap
ketiga tersalurkan ke 1.158.529 penerima.
Penyaluran BSU tahap 1 dan 2 dilakukan dengan transfer langsung ke pekerja/buruh penerima
melalui rekening di salah satu bank himbara (Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, atau Bank BTN).
Sedangkan penyaluran tahap ketiga melalui skema pembukaan rekening kolektif (burekol) bagi
para pekerja/buruh penerima BSU yang belum memiliki rekening di salah satu bank himbara.
Lebih lanjut, Ida mengatakan bahwa pemantauan penyaluran BSU salah satunya dilakukan
dengan mengunjungi langsung pekerja/buruh yang menerima bantuan tersebut.
"Sebagian besar BSU digunakan teman-teman pekerja/buruh untuk memenuhi kebutuhan dasar
rumah tangga mereka," kata dia.
115