Page 1227 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 NOVEMBER 2020
P. 1227
positive - Sri Mulyani Indrawati (Menkeu) Itu adalah untuk berbagai macam bantuan langsung
kepada masyarakat, yang diharapkan bisa membantu daya beli. Termasuk bantuan gaji kepada
mereka yang berpendapatan di bawah Rp 5 juta
positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri) Itulah instrumen fiskalnya. Sehingga perusahaan tetap
bisa bertahan atau bahkan mulai bangkit kembali, namun masyarakat dan pekerja tetap bisa
dijaga dari daya belinya. Itu peranan dari fiskal kita untuk jadi jembatan
Ringkasan
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah memutuskan tidak menaikkan upah minimum tahun 2021
(UMP 2021). Hal tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Ketenagakerjaan Republik
Indonesia Nomor 11/HK04/X/2020 tentang Penetapan Upah Minimum tahun 2021 pada Masa
Pandemi Covid-19.
Atas dasar hal tersebut, Menteri Ida Fauziyah meminta kepada para gubernur di seluruh
Indonesia untuk melakukan penyesuaian penetapan nilai Upah Minimum Tahun 2021 sama
dengan nilai Upah Minimum tahun 2020. Dengan kata lain tidak ada kenaikan UMP 2021.
RAGAM ALASAN PEMERINTAH TAK NAIKKAN UMP 2021
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah memutuskan tidak menaikkan upah minimum tahun 2021
(UMP 2021). Hal tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Ketenagakerjaan Republik
Indonesia Nomor 11/HK04/X/2020 tentang Penetapan Upah Minimum tahun 2021 pada Masa
Pandemi Covid-19.
Atas dasar hal tersebut, Menteri Ida Fauziyah meminta kepada para gubernur di seluruh
Indonesia untuk melakukan penyesuaian penetapan nilai Upah Minimum Tahun 2021 sama
dengan nilai Upah Minimum tahun 2020. Dengan kata lain tidak ada kenaikan UMP 2021.
Presiden KSPI, Said Iqbal, menilai keputusan itu menunjukkan Menteri Ida tidak memiliki
sensitivitas terhadap buruh dan cenderung memanjakan pengusaha.
"Menaker tidak memiliki sensitivitas nasib buruh, hanya memandang kepentingan pengusaha
semata. Aksi perlawanan buruh akan semakin mengeras terhadap penolakan tidak adanya
kenaikan upah minimum 2021 dan penolakan omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja," kata
Said.
Iqbal mengakui, di situasi pandemi saat ini seluruh masyarakat menghadapi kondisi sulit,
termasuk pengusaha. Namun, katanya, rasa sulit jauh lebih dirasakan buruh. Oleh karena itu,
dia berharap pemerintah dalam hal ini Menaker bersikap lebih adil dengan tetap menaikkan upah
minimum 2021.
"Tetapi bagi perusahaan yang tidak mampu, maka dapat melakukan penangguhan dengan tidak
menaikkan upah minimum setelah berunding dengan serikat pekerja di tingkat perusahaan dan
melaporkannya ke Kemenaker," kata Iqbal.
"Jangan dipukul rata semua perusahaan tidak mampu. Faktanya di tahun 1998 pun tetap ada
kenaikan upah minimum untuk menjaga daya beli masyarakat," tegasnya.
Keputusan Pemerintah Telah Memperhatikan Nasib Pengusaha dan Pekerja Menaker Ida menilai
ketentuan tidak menaikkan upah minimum tahun 2021 (UMP 2021) dalam SE anyar itu
merupakan jalan tengah yang diambil pemerintah.
1226

