Page 25 - Selfpublishing FIKSI
P. 25

D.   Dimanakah Sebaiknya Konflik Diiletakkan?

                             Setiap  penulis  tentunya  punya  cara  penulisan  masing-masing  termasuk
                        bagaimana  penulis  meletakkan  konflik  di  ceritanya.  Secara  umum,  ada  3  tempat

                        seorang penulis dapat meletakkan konflik:
                             a.       Meletakkan konflik di awal cerita

                             b.       Menempatkan di tengah cerita atau di belakang.

                             c.       Menempatkan di tempat-tempat tertentu


                             Tetapi penempatan suatu konflik dalam sebuah novel itu tidak menjadi acuan
                        utama dalam novel sejauh penulis dapat membuat dan menempatkan konflik secara

                        menarik. Hal yang paling yang harus diingat oleh penulis pemula adalah mendesain
                        alur isi cerita dan disusun seolah-olah alur tersebut satu-satunya strategi agar novel

                        itu dapat dinikmati


                        E.   Hambatan Penulisan Konflik
                             Ternyata  menulis  konflik  tidak  semudah  yang  dibayangkan.  Apalagi  untuk

                        penulis pemula. Penulis pemula cenderung memikirkan logika yang tidak lepas dalam

                        membuat konflik. Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Simak ulasan berikut ini.
                        1.   Buatlah Konflik Kecil

                             Bualah konflik-konflik kecil pada tiap bab (pada novel) atau pada tiap beberapa
                        paragraf (pada cerpen). Konflik-konflik kecil tersebut sangat penting untuk menjadi

                        benang merah pada tulisan selanjutnya. Konflik kecil tidak perlu diceritakan secara
                        detil. Jika peka dan terampil membuat konflik-konflik kecil, maka dapat dipastikan

                        bahwa tulisan akan berkembang dengan baik.

                        2.   Buat konflik Besar dari Konflik Kecil
                             Konflik-konflik  kecil  yang  telah  dibuat  harus  berusaha  disambungkan  dan

                        diledakan dalam pembahasan selanjutnya. Caranya : gabungkan semua konflik kecil
                        dengan menyelipkan benang merah di dalamnya, kemudian gabungan konflik kecil

                        tersebut menjadi puncak permasalahan atau sering disebut klimaks pada novel atau

                        cerpen.


                                                                                                   Page 20
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30