Page 84 - E-Modul Pendidikan IPS SD
P. 84

praktinya tak bisa membentuk atau mengubah karakter, mental, dan kepribadian
                        anak didik, maka akan percuma. Anak didik tidak boleh hanya sekadar digenjot

                        agar dapat  menguasai atau bahkan menghafal  materi  yang tertera di  buku teks,
                        sehingga hanya dituntut untuk mendapat nilai sempurna dalam ujian. Kalau hal ini

                        yang dilanggengkan, pasti anak didik akan terbiasa menghalalkan segala cara untuk

                        sekadar mendapat nilai tinggi, meski dengan menyontek.


                        Simpulan
                               Evaluasi  adalah  suatu  kegiatan  untuk  menentukan  nilai  suatu  program.

                        Selain itu evaluasi adalah pengumpulan bukti-bukti yang cukup untuk dijadikan

                        dasar  dalam  menetapkan  ada  tidaknya  perubahan  dan  tingkat  perubahan  yang
                        terjadi pada diri anak didik. Setiap jenis tes memiliki dua bentuk, yakni bentuk

                        Subjektif dan bentuk  Objektif. Penanaman subjektif dan objektif itu didasarkan
                        pada penilaiannya. Alat tes adalah alat yang dikembangkan berdasarkan patokan-

                        patokan tertentu yaitu patokan-patokan dari teori pengukuran. Evaluasi tentunya

                        memiliki  fungsi  dan  tujuan.  Fungsi  evaluasi  dalam  pengajaran  IPS  yaitu  salah
                        satunya  untuk  mengungkapkan  penguasaan  siswa  terhadap  materi  yang  telah

                        diperolehnya  dalam  PMB-IPS  sedangkan  tujuan  evaluasi  dalam  pengajaran  IPS
                        yaitu salah satunya untuk membuat laporan prestasi belajar siswa berkenaan dengan

                        proses belajar mengajar yang harus diketahui oleh orang tua siswa masing-masing



                        Soal Latihan

                           1.  Jelaskan fungsi dan tujuan evaluasi dalam kegiatan pembelajaran!
                           2.  Jelaskan perbedaan tentang evaluasi, pengukuran, penilaian dan tes dalam

                               kegiatan pembelajaran!
                           3.  Jelaskan  perbedaan  evaluasi  pada  kurikulum  KTSP  dengan  Kurikulum

                               2013!

                           4.  Jelaskan  kapan  dan  bagaimana  evaluasi  pembelajaran  IPS  SD
                               dilaksanakan?

                           5.  Jelaskan alat evaluasi apa yang paling tepat digunakan pada pembelajaran
                               IPS SD!



                                                                                                     79
   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88   89