Page 23 - E-MODUL_KERAJINAN TANGAN
P. 23

scribbling  yang  terkontrol,  dan  akhirnya  menjadi  scribbling  yang
                         mempunyai makna bagi dirinya sendiri.
                      b. Tahap Preschematic atau prabagan 4-7 tahun
                         Dimulai dengan menggambar suatu objek. Karakteristik gambarnya terdiri
                         dari  bangun  geometri,  bersifat  relatif  dan  subjektif  bermakna  pribadi.
                         Penyajian  ruang;  objek  mengapung,  kertas  kadang  berputar,  proporsi
                         antar objek belum ada. Penyajian gambar orang; kepala dan kaki menjadi
                         objek pengembangan, tangan mulai dilengkapi.
                      c. Tahap Schematic (Pencapaian konsep bentuk) 7-9 tahun
                         Karakteristik  pengembangan  konsep  dengan  pengulangan  perubahan
                         dipengaruhi pengetahuan aktif tentang lingkungan, menggambar konsep
                         dari  ciri-ciri  bukan  persepsi,  goresan  tegas,  langsung,  pipih.  Penyajian
                         ruang; mendirikan objek tegak pada garis dasar, pengaturan objek dalam
                         dua  dimensi,  gambar  menyebar  ke  seluruh  bidang.  Gambar  orang;
                         pengulangan  bagan,  badan  terlukis  secara  geometris,  lengan  dan  kaki
                         mulai diisi dengan penempatan benar dan proporsi dipengaruhi emosi
                      d. Tahap Realis (9-12 tahun)
                         Pada tahap ini karakteristik gambar secara lebih baik telah siap untuk lebih
                         rinci, ia memiliki kesadaran diri terhadap gambar-gambarnya, lebih siap
                         untuk  menampilkan  fisik  lingkungan,  karakteristik  lingkungan  lebih
                         menonjol  dibanding  kealamiahannya,  belum  memahami  bangun  dan
                         bayangannya.  Penyajian  ruang;  mendasarkan  pada  garis  sehingga
                         gambar nyata tapi masih tumpang tindih, mulai menghubungkan antar dua
                         benda, mengetahui awan sebagai garis horison, berusaha menunjukkan
                         hal  yang  tersembunyi  melalui  ukuran  benda-benda.  Penyajian  gambar
                         manusia bagian-bagian tubuh mulai terpisah, figur lebih jelas.

                         Gambar anak memiliki keunikan dibandingkan dengan orang dewasa. Hal
                      ini terjadi karena anak-anak masih memiliki keaslian dalam tata ungkapan
                      emosinya  dalam  bentuk  gambar  atau  karya.  Secara  khusus,  berikut  ini
                      disarikan berdasarkan pendapat Soesatyo (1994: 32 33) bahwa sifat lukisan
                      (gambar) anak-anak sebagai berikut:
                      1) Ideographisme.
                         Lukisan anak merupakan ekspresi berdasar pengertian dan logika anak,
                         contoh:  anak  melukis  muka  manusia  dari  samping,  meskipun  dalam
                         kenyataan penglihatan, matanya nampak sebuah saja, tetapi berdasarkan
                         pengertian anak bahwa manusia itu bermata dua, maka dilukislah kedua
                         mata itu disamping.
                      2) Steorotif atau otomatisme.
                         Ciri  gambar  anak  yang  kedua  adalah  ditemukannya  gejala  umum
                         penggambaran bentuk benda secara berulang-ulang dengan ukuran yang
                         monoton. Gejala ini dinamakan stereotipe. Misalnya figure manusia yang
                         diulang dalam bentuk yang sama meski warnanya berbeda- beda. Atau
                         bunga-bunga yang sama diulang-ulang. Bahkan sampai pada tema yang
                         terus diulang-ulang.
                      3) Gejala finalitas
                         Sungguh  unik  bila  kita  cermati  dan  amati  gambar  anak,  anak
                         menggambarkan  peristiwa  yang  mengandung  unsur  ruang dan  waktu.



                                                                                                    19
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28