Page 61 - PDF Compressor
P. 61
diteliti dan hasil penelitian (kesimpulan) kemudian dikenakan
pada populasi (generalisasi).
Dalam penelitian kualitatif, komponen yang sangat
penting salah satunya adalah penilihan dari responden yang
akan digunakan dalam penelitian. Seperti halnya dalam
penelitian kuantitatif, dalam penelitian kualitatif perlu adanya
tehnik sampling.
Umumnya peneliti kualitatif sering menggunakan
tehnik: purposive sampling, systematic sampling, stratified
sampling, quota sampling, accidental sampling atau convenience
sampling, snow ball sampling untuk menentukan responden
yang akan digunakan dalam penelitian. Walaupun kita tahu
bahwa masih banyak jenis tehnik samping yang dapat
digunakan dalam penelitian kualitatif.
Adapun tehnik samping yang dapat digunakan dalam
penelitian kualitatif adalah sebagai berikut:
a. Sampling purposif (Purposive sampling)
Sampling Purposif yakni peneliti menentukan
kriteria mengenai responden mana saja yang dapat dipilih
sebagai sampel. Kiteria yang dimaksud menggambarkan
demografi responden, misal dari sisi usia, jenis kelamin,
apakah menggunakan suatu produk atau tidak, apakah
produk yang dimaksud telah digunakan selama lebih dari
beberapa tahun atau tidak
Menurut Margono, pemilihan sekelompok subjek
dalam purposive sampling, didasarkan atas ciri-ciri
tertentu yang dipandang mempunyai sangkut paut yang
erat dengan ciri-ciri populasi yang sudah diketahui
100
sebelumnya.
Degan kata lain unit sampel yang dihubungi
disesuaikan dengan kriteria-kriteria tertentu yang
diterapkan berdasarkan tujuan penelitian. Misalnya akan
100 Margono, 128.
52